Sponsored
Home
/
Travel

Makna Mendalam Kata Aloha

Makna Mendalam Kata Aloha
Preview
Absal Bachtiar03 June 2018
Bagikan :

Ketika salah seorang tetua Maui yang dihormati, Pilahi Pilaki, memberikan pidato pada tahun 1970, dia membagi setiap huruf dari 'Aloha' ke dalam frasa tertentu. Pidato tersebut kemudian menjadi dasar hukum Hawaii's Aloha Spirit.

Akahai, artinya kebaikan diungkapkan dengan kelembutan;

Lokahi, yang berarti kesatuan, diekspresikan dengan harmoni;

'Olu'olu, artinya menyenangkan, diekspresikan dengan kesenangan;

Ha'aha'a, yang berarti kerendahan hati, diekspresikan dengan kesopanan;

Ahonui, artinya kesabaran, diekspresikan dengan ketekunan.

Aloha adalah konsep yang tumbuh dari kebutuhan penduduk Hawaii untuk hidup dalam damai dan bekerja sama. Selaras dengan keyakinan spiritual mereka, dilansir BBC International, konsep tersebut yang menjadikan penduduk Hawaii sebagai salah satu yang teramah di dunia, khususnya untuk wisatawan asing.

Secara etimologis, Aloha terdiri dari dua kata: 'Alo' berarti 'tatap muka' dan 'Ha' artinya 'napas kehidupan'. Jadi ketika kamu mengucapkan 'Aloha' saat berjumpa atau berpisah dengan seseorang, artinya kamu juga mengharapkan kebaikan dan harmoni dalam kehidupan.

populerRelated Article