Home
/
Gadget

Menanti Nvidia RTX 5060 Ti, Harganya Jauh Lebih Murah

Menanti Nvidia RTX 5060 Ti, Harganya Jauh Lebih Murah

Muhammad Faisal Hadi Putra15 April 2025
Bagikan :

Uzone.id - Nvidia kabarnya akan rilis varian RTX 50 Series dengan harga yang lebih murah, modelnya adalah RTX 5060 Ti. Banderol kartu grafis ini konon tak sampai Rp10 juta.

Kehadiran Nvidia RTX 5060 Ti terungkap dari forum Board Channels. Katanya, Nvidia akan meluncurkan dua varian, VRAM yakni versi 8 GB dan 16 GB. 

Dikutip dari Video Cardz, kartu grafis ini akan meluncur dalam waktu dekat dengan harga USD379 atau Rp6,3 jutaan untuk versi 8 GB dan USD429 atau Rp7,1 jutaan untuk model 16 GB. Harga ini lebih murah dari dibanding RTX 4060 Ti saat pertama kali dipasarkan yang mencapai USD399 untuk model 8 GB dan USD499 untuk versi 16 GB.



Harga yang lebih murah juga untuk ‘mengganggu’ rivalnya yang akan datang, yakni AMD Radeon RX 9060 dan RX 9060 XT. Kedua kartu grafis dari ‘kubu merah’ itu rencananya akan rilis pada Q2-2025 mendatang, serta mengusung spesifikasi yang hampir sama dengan GPU terbaru dari Nvidia.

Bicara spesifikasinya, RTX 5060 To memiliki jumlah inti CUDA 4.608 atau lebih banyak dari RTX 4060 Series, sehingga performanya pun bakal jauh lebih baik. 

Antarmuka memorinya 128 bit dan sudah menjalankan VRAM GDDR7 dengan kecepatan 28 Gbps dan bandwidth 448 GB/s. Versi Ti menyuguhkan clock-speed standar mencapai 2.407 MHz, dan bisa ditingkatkan sampai 2.572 MHz dengan total graphics power (TGP) sebesar 180W. 

Bukan cuma model Ti, Nvidia juga akan mengumumkan kehadiran RTX 5060 standar. Jumlah inti CUDA-nya mencapai 3.840 dengan TGP mencapai 150W, namun belum diketahui berapa kecepatan clock dari kartu grafis ini. 



Nvidia RTX 5060 Ti dan versi standar akan diluncurkan pertengahan April ini. Bocorannya, versi TI akan dijual langsung di bulan yang sama, seperti model standar yang akan dipasarkan sebulan kemudian. 

Kehadiran kedua kartu grafis ini kian melengkapi seri RTX 50 yang sudah ada di pasaran sekarang, termasuk di Indonesia. Info saja, di Indonesia, harga Nvidia RTX 5090 mencapai Rp40.814.000, RTX 5080 mencapai Rp20.397.000, RTX 5070 Ti mulai dari Rp15.292.000, serta RTX 5070 dijual dengan harga mulai Rp11.209.000. 

populerRelated Article