Sponsored
Home
/
Sport

Menanti Pawai Obor Asian Games 2018 di Solo

Menanti Pawai Obor Asian Games 2018 di Solo
Preview
Hani Nur Fajrina19 July 2018
Bagikan :

Uzone.id, Solo - Nggak terasa, perhelatan Asian Games 2018 akan digelar satu bulan lagi, gaes. Salah satu aktivitas penting yang bakal dilaksanakan untuk membangun euforianya adalah pawai obor!

Jadi gini, gaes. Api abadi yang siap diarak di puluhan kota di Indonesia ini sudah diambil langsung dari India pada Minggu lalu (15/7). Lebih tepatnya di Stadion Nasional Dhyan Chand, New Delhi. Kenapa di sini? Karena ini adalah lokasi Asian Games pertama kali digelar di India pada 1951.

Obor api ini diserahkan secara simbolik oleh Presiden Indian Olympic Assocation (IOA), Narinder Batra kepada Erick Thohir selaku Ketua Komite Penyelenggara Asian Games Indonesia.

Nah, api obor ini sudah tiba di Yogyakarta pada 17 Juli kemarin dan telah dipadukan dengan api abadi asal Mrapen, Jawa Tangah di Candi Prambanan keesokan harinya, yaitu 18 Juli kemarin.

Lalu, pada hari ini, Kamis (19/7) api obor ini siap dikirab dalam acara pawai besar di Kota Solo!

Sebagai salah satu mitra gelaran Asian Games 2018, Telkomsel turut memeriahkan acara kirab di Solo ini, gaes. Saat proses kirab berlangsung nanti, api obor ini akan mengunjungi salah satu gerai GraPARI Telkomsel.

“Dari 50 lebih kota yang akan menerima kunjungan api obor ini, Telkomsel akan menyambut pawai obor di 5 kota, yaitu Solo, Mataram, Tanjung Bira, Bandar Lampung, dan Jakarta. Ada juga berbagai kegiatan untuk memeriahkannya, seperti dekorasi khas Asian Games di GraPARI, pesta rakyat, dan Donasi untuk Pembinaan Atlet Lokal,” kata Direktur Sales Telkomsel, Sukardi Silalahi dalam pernyataan resminya yang diterima Uzone.id.

Penasaran seperti apa serunya pawai obor Asian Games di Kota Solo? Baca terus Uzone.id untuk update selanjutnya, ya.

populerRelated Article