Home
/
Lifestyle

Mengerikan, Ini Sisi Gelap Dunia Modeling yang Dibongkar oleh Model Cantik

Mengerikan, Ini Sisi Gelap Dunia Modeling yang Dibongkar oleh Model Cantik

Vika Widiastuti08 September 2019
Bagikan :

Seorang model cantik bernama Kizzie Amoore membuat tulisan yang menyentak benak publik terkait sisi gelap dunia mode. Menurutnya, dunia modeling yang terlihat glamor justru memiliki sisi mengerikan yang tak tersentuh publik.

Dipaksa menjadi kurus
melalui unggahan Instagram miliknya @kizzie.amoore, model cantik ini menuliskan industri mode memiliki standar yang sangat tinggi hingga para model dipaksa menjadi kurus dengan cara apapun.

"Selama menjadi model, aku merasa kelaparan dan miskin," tulisnya.

Tak Glamor seperti yang terlihat
Kizzie juga menuliskan jika ia mendapat bayaran yang tak sesuai dengan jam terbangnya. Ia jadi terbiasa hidup miskin dan tinggal di sebuah apartemen kumuh. Sangat jauh dari kesan glamor yang terlihat.

"Aku merokok untuk menggantikan makan di Paris karena 70% penghasilan dikurangi untuk pajak dan komisi," tulis model yang pernah menghiasi berbagai sampul majalah dunia ini.

Kizzie Amoore. (Instagram/@kizzie.amoore)
Preview
Kizzie Amoore. (Instagram/@kizzie.amoore)

Surat dokter palsu
Kizzie juga menyebutkan jika dokter bersedia memberikan surat keterangan palsu yang menyatakan model dalam keadaan sehat dan bisa berjalan di atas runway. Dokter dibayar untuk berbohong mengenai kesehatan model daripada mengubah standar tubuh.

"Walaupun BMI-ku di bawah 16, dokter memberikan sertifikat medis yang menyebutkan aku cukup sehat berjalan di runway," ungkapnya.

Kizzie Amoore. (Instagram/@kizzie.amoore)
Preview
Kizzie Amoore. (Instagram/@kizzie.amoore)

Beruntung tak mati muda
Dari sekian tulisannya, Kizzie akhirnya bersyukur ia tak mati muda seperti model-model lainnya yang meregang nyawa di atas runway. Secara personal ia telah bekerja lebih dari 70 jam seminggu dan harga yang ia dapat habis untuk biaya perawatan masuk rumah sakit.

"Aku beruntung dari orang-orang yang lebih muda dan lebih lemah dariku yang meninggal karena kondisi yang sama," jelas Kizzie yang akan berhenti dari profesi ini setelah 8 tahun berkecimpung di sana.

 

Berita Terkait:

populerRelated Article