Home
/
Lifestyle

Menu 'Fish and Chips' di Sini Nggak Bikin Kantung Jebol

Menu 'Fish and Chips' di Sini Nggak Bikin Kantung Jebol
Ririn Indriani16 December 2016
Bagikan :

Suara.com - Anda penyuka makanan laut? Tentu sudah tak asing lagi dengan menu Fish and Chips.

Ya, makanan yang populer di Manhattan, Inggris ini kini sudah tersebar di beberapa negara lain termasuk Indonesia.

Pada menu ini, ikan dori yang jadi primadona dibungkus dengan adonan tepung yang digoreng sehingga menghasilkan tekstur renyah saat melesat di lidah.

Sesuai judulnya, ikan dori biasa disajikan dengan kentang goreng. Namun di Indonesia kebanyakan restoran yang mengusung menu Fish and Chips biasanya membanderolnya dengan kisaran harga yang bikin kantong jebol.

Nah, tapi Anda tak perlu khawatir karena Anda bisa menikmati menu Fish and Chip dengan harga yang tentunya tak mencekik leher.

Datanglah ke gerai Fish Streat yang baru membuka cabang terbarunya di Tebet Timur Dalam Raya nomor 44B. Di sini Anda bisa menikmati menu Fish and Chips dengan harga Rp 30 ribuan.

Eits, tunggu dulu, meski harga yang ditawarkan Fish Streat hanya sepertiga dari harga yang ditawarkan restoran seafood premium, cita rasa Fish and Chips di sini nggak kalah nikmat kok.

Dibuat dari Bahan Pilihan

Ikra, sang pemilik mengakui bahwa latar belakang didirikannya Fish Streat sebagai menu utama ini karena dirinya sangat menyukai menu Fish and Chips. Sayangnya harga Fish and Chips di restoran cukup menguras kantong hingga akhirnya ia dan seorang temannya terpikir untuk membuka usaha yang mengusung menu Fish and Chips dengan harga lebih murah.

Resto  Fish Streat mengusung tema 'The Best and The Cheapest Fish and Chips in Town'. (Suara.com/Firsta Nodia)
Preview

"Selama ini kan menu Fish and Chips lebih menyasar kelas menengah ke atas. Nah, karena kita juga pengen agar menu ini bisa dinikmati semua kalangan, kita terpikir untuk bikin usaha Fish and Chips," ujar Ikra saat ditemui di Gerai Fish Streat, Tebet, beberapa waktu lalu.

Beruntung, partner bisnis Ikra senang bereksperimen dalam memasak. Hingga akhirnya tercipta resep yang membuat Fish and Chips-nya tak kalah nikmat dengan menu yang diusung restoran premium.

"Walau kita jual dengan harga lebih murah kita nggak asal memilih bahan yang digunakan. Bahkan ikan dori yang kita pakai satu distributor dengan restoran premium Fish and Chips di mal-mal," tambah dia.

Berbicara soal menu, tentu saja Ikra mengatakan bahwa menu Fish and Chips-nya paling banyak diminati pengunjung. Namun ada beberapa menu yang menurut Ikra hanya bisa ditemukan di gerai yang mengusung tema The Best and The Cheapest Fish and Chips in Town ini.

Menu Andalan
Pertama adalah menu Cheese Melted Sauce dimana ikan dori disajikan dengan pasta seperti spaghetti sebagai pengganti kentang. Fillet ?ikan dori yang lembut dibalut dengan tepung dan digoreng kering.

Resto  Fish Streat mengusung tema 'The Best and The Cheapest Fish and Chips in Town'. (Suara.com/Firsta Nodia)
Preview

Saat dipotong, teksturnya cukup renyah dengan sedikit kepulan asap dan semburat aroma g?urih yang menggoda??. Sebagai pendampingnya, spaghetti berlumur saus mozarella yang memupuk gairah untuk segera mencobanya. Seporsi menu Cheese Melted Sauce dibanderol Rp36 ribu.

Selain menu tersebut Ikra juga merekomendasikan menu Seafood Platter, terutama bagi Anda yang lebih senang menikmati makanan dalam porsi sharing. Menu ini terdiri atas dua jenis, yakni Seafood Platter berukuran kecil dan besar. Ukuran kecil bisa dinikmati 1-2 orang, sedangkan ukuran besar bisa 2-3 orang.

Menu seafood platter ini berisi ikan dori panggang yang lembut, udang panggang, kerang hijau dan juga cumi-cumi panggang yang disiram dengan saus mentega. Aneka panganan laut ini disajikan dengan basi berwarna kuning, yang menurut Ikra adalah nasi kari dengan tambahan topping kismis yang memberikan rasa manis di tengah-tengah dominasi lauk yang gurih.

Selain nasi, ada pula kentang goreng yang bisa membuat Anda kenyang saat mengonsumsi menu ini di jam makan utama. Hampir semua seafoodnya dimasak tidak terlalu lama sehingga menghasilkan tekstur yang ?cukup empuk dikunyah?.

Seporsi seafood platter ukuran kecil yang saya jajal dibanderol Rp 35 ribu saja. Cukup murah bukan?

Selain dua menu tersebut masih ada beberapa menu seafood lain yang tak kalah nikmat. Harganya juga bisa dipastikan ramah di kantong dengan rasa yang membuat Anda terngiang-ngiang. Jadi, tunggu apalagi, buktikan kenikmatan Fish and Chips di Fish Streat Tebet, sekarang juga!

Preview

 

Berita Terkait:

populerRelated Article