Sponsored
Home
/
Film

Menyemai Kembali Rasa yang Hilang

Menyemai Kembali Rasa yang Hilang
Preview
Chairul Akhmad08 February 2017
Bagikan :

Sahabat tapi mesra. Kondisi ini mungkin pernah dirasakan hampir sebagian orang yang pernah berkawan dekat dengan lawan jenis.

Malah tak jarang sahabat kerap menjadi pasangan dalam mengarungi bahtera kehidupan. Belahan jiwa sehidup semati.

Walau banyak juga sahabat yang tetap berkawan hingga akhir hidup tanpa harus saling mencintai—tak harus terikat jalinan suci pernikahan. Dan film ini berkisah tentang persahabatan, mimpi, juga kenangan dua sahabat kecil.

Dimas (Tarra Budiman) adalah seorang pemuda yang kini sibuk mengelola kedai es krim miliknya bersama sang ayah, Hendro (Ferry Salim).

Dimas memiliki sahabat karib bernama Melodi (Sahira Anjani). Persahabatan mereka sudah terjalin lama, sejak usia belia. Tepatnya, sejak mereka duduk di bangku SMP. Namun, sebagaimana adanya pertemuan, di situ pasti ada perpisahan.

Melodi harus hijrah ke Jakarta demi mengejar mimpi menjadi penyanyi profesional dan terkenal. Dimas tetap bergelut dengan kehidupan Kota Pelajar yang bergerak lambat. Tak seheboh gemerlap Ibu Kota. Keduanya tak bertemu untuk sekian lama.

Suatu saat, Melodi harus pulang ke Yogyakarta, menemui ibunya (Djenar Maesa Ayu). Di kereta api yang membawanya kembali ke kampung halaman, Melodi bertemu seorang perempuan muda nan cantik bernama Arnesti (Annisa Pagih).

Dalam obrolan sepanjang jalan itu, Melodi teringat Dimas. Sahabat yang juga kekasih. Sebab, ternyata mereka saling mencintai sejak lama. Dimas adalah sosok yang selalu mendukung Melodi. Apapun yang diinginkan gadis itu pasti dipenuhi Dimas.

Apa daya, Melodi terlalu egois untuk mengakui bahwa ia membutuhkan Dimas. Padahal, Dimas telah berupaya keras meyakinkan Melodi bahwa cintanya pantas diterima.

Mimpi menjadi penyanyi begitu menggerogoti jiwa Melodi hingga memecah-belah keluarganya. Ia diusir ibunya sendiri. Dan satu-satunya orang yang mau menampungnya adalah Dimas.

Kecintaan pada Melodi juga menguras energi dan emosi Dimas. Inilah yang membuat ayahnya khawatir.

“Bapak kasih tahu ya. Kalau yang namanya jatuh cinta itu mesti bikin happy, mesti semangat. Energi positifnya mesti ngalir. Bukannya malah stres,” pesan sang ayah.

Akankah energi positif itu mengalir kembali dalam nadi dua sahabat lama ini, hingga menyemai kembali benih-benih cinta di hati mereka? Bagaimana reaksi keduanya kala bertemu nanti? Dapatkan jawabannya di bioskop-bioskop kesayangan Anda!

Remember The Flavor

Genre: Drama-Romance
Sutradara: Dyan Sunu Prastowo
Penulis Skenario: Ratih Kumala
Rumah Produksi: Limelight Pictures, MP Pro
Pemain :
Tarra Budiman
Sahira Anjani
Anissa Pagih
Ferry Salim
Djenar Maesa Ayu
Ence Bagus
Verdi Solaeman
Tegar Satrya

 (Advertorial)

populerRelated Article