Sponsored
Home
/
Sport

Messi Mati Kutu, Brasil Bantai Argentina

Messi Mati Kutu, Brasil Bantai Argentina
Preview
Suara11 November 2016
Bagikan :
Preview


Menjamu Argentina di laga kualifikasi Piala Dunia zona Amerika Selatan, Brasil meraih kemenangan telak. Dalam laga yang digelar di Belo Horizonte, tim Samba membantai tim Tango dengan tiga gol tanpa balas.

Dengan tambahan tiga poin, Brasil semakin kokoh di puncak klasemen sementara kualifikasi Piala Dunia zona CONMEBOL dengan 24 poin. Sementara Argentina yang baru mengantongi 16 poin tertahan di posisi enam.

Jalannya Pertandingan

Menghadapi Brasil di Belo Horizonte, Argentina yang mendominasi penguasaan bola di awal laga gagal menembus barisan pertahanan tuan rumah. Lionel Messi dan Gonzalo Higuain yang diandalkan di lini terdepan, belum mampu melewati hadangan barisan belakang Brasil yang dipimpin oleh Dani Alves.

Alih-alih mencetak gol, dominasi penguasaan bola Argentina justru menjadi senjata makan tuan. Melalui serangan balik, Brasil berhasil mengubah papan skor.

Mendapat sodoran bola dari Neymar, Philippe Coutinho yang menggiring bola dari sisi kiri lapangan, berlari menusuk ke jantung pertahanan Albiceleste sebelum akhirnya melepaskan tendangan keras yang bersarang di gawang Sergio Romero.

Unggul satu gol, Brasil perlahan mampu mengimbangi penguasaan bola. Alhasil, jelang turun minum gawang Romero kembali bergetar. Menyambut umpan cantik Gabriel Jesus, Neymar menutup babak pertama dengan skor 2-0.

Di babak kedua, Argentina mencoba bangkit. Bermain bola dengan sabar dari kaki ke kaki, serangan coba dibangun. Namun belum mampu memangkas jarak di 10 menit pertama.

Brasil yang tampaknya bermain dengan penuh kedisiplinan, terlihat lebih efektif dan tidak menyia-nyiakan kesempatan. Hasilnya, di menit 58, papan skor kembali berubah.

Jose Paulo Bezzera atau yang lebih dikenal dengan nama Paulinho, sukses mengubah skor menjadi 3-0 usai menyambut sodoran bola dari Renato.

Tertinggal tiga gol, Argentina tetap tidak bisa berbuat banyak. Pasokan bola bagi Lionel Messi berhasil dihentikan, sehingga pemain terbaik dunia itupun tidak mendapat kesempatan mencetak gol.

Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 3-0 untuk kemenangan Brasil tetap bertahan.

Susunan Pemain:
Brasil (4-3-3): Alisson; Alves, Marquinhos, Miranda, Marcelo; Paulinho, Fernandinho, Renato; Coutinho, Neymar, Gabriel.
Cadangan: Firmino, Costa, Lima, Fagner, Rodrigo Caio, Weverton, Gil, Willian, Silva, Luis, Giuliano, Alex.

Argentina (4-4-2): Romero; Zabaleta, Otamendi, Funes Mori, Mas; Perez, Biglia, Mascherano, Di Maria; Messi, Higuain.
Cadangan: Banega, Musacchio, Roncaglia, Mercado, Rulli, Guzman, Pizarro, Pratto, Correa, Aguero, Lavezzi, Buffarini.

Preview


Berita Terkait:


populerRelated Article