Home
/
Lifestyle

Minuman Hangat Yang Cocok Disaat Hujan

Minuman Hangat Yang Cocok Disaat Hujan
Administrator23 January 2015
Bagikan :
Cuaca di musim penghujan sekarang ini membuat tubuh kita terasa dingin, badan terasa mengkerut dan menggigil. Di udara dingin seperti ini cocok sekali minum-minuman hangat untuk membuat tubuh tetap hangat dan segar. Ada banyak minuman hangat sekaligus berhasiat bagi kesehatan tubuh kita.

Minuman ini banyak dijual di jalan saat malam hari, namun kalau siang agak susah mencarinya, di supermarket pun di jual dalam bentuk bungkusan tapi rasanya sudah sedikit berbeda. Mungkin kita juga bisa bikin dirumah karena mudah cara membuatnya dan bahannya pun mudah dicari. Berikut beberapa minuman hangat yang cocok saat musim hujan.

1. Teh

Preview


 

Meminum teh dapat memberikan manfaat positif bagi tubuh, seperti manfaatnya dalam mencegah kanker, menghilangkan rasa dahaga, hingga membantu menurunkan berat badan. Namun, tahukah Anda? Dari segi psikologis, minum teh juga dapat memberikan manfaat yang baik.

2. Jeruk Nipis Hangat

Preview


Kamu bisa mencampurkan segelas air hangat dengan perasan setengah jeruk nipis ukuran kecil dan langsung diminum. Hal ini akan merangsang sistem pencernaan anda dan membuat keteraturan pada usus. Selain itu, air jeruk nipis hangat juga dapat merangsang kantung empedu untuk melepaskan racun-racun yang tersimpan pada hari-hari sebelumnya.

 

3. Air Jahe / Susu Jahe

Preview


Manfaat jahe yang merupakan rempah pilihan para ibu untuk dijadikan bumbu masak bagi kesehatan tubuh manusia karena kandungan senyawa berupa minyak atsiri yang salah satu khasiatnya adalah memberi kehangatan pada tubuh saat cuaca dingin di malam hari.

Nah buat tambahan kamu bisa tambahkan susu putih cair, rasa akan terasa lebih nikmat.

4. Bandrek

 

bandrek
Preview


Bandrék adalah minuman tradisional orang Sunda dari Jawa Barat, Indonesia, yang dikonsumsi untuk meningkatkan kehangatan tubuh. Minuman ini biasanya dihidangkan pada cuaca dingin, seperti di kala hujan ataupun malam hari. Bahan dasar bandrék yang paling penting adalah jahe dan gula merah, tetapi pada daerah tertentu biasanya menambahkan rempah-rempah tersendiri untuk memperkuat efek hangat yang diberikan bandrék, seperti serai, merica, pandan, telur ayam kampung, dan sebagainya. Susu juga dapat ditambahkan tergantung dari selera penyajian. Banyak orang Indonesia percaya bahwa bandrék dapat menyembuhkan berbagai penyakit ringan seperti sakit tenggorokan, batuk, dan lain sebagainya. Di Bandung, biasanya penjual menambahkan sejumput kerukan kelapa untuk menambah cita rasa dari Bandrek tersebut. Bandrek biasa dikonsumsi bersama kacang rebus, ubi jalar rebus, dan juga gorengan.

5. Cokelat

Preview

Selain dikenal sebagai bahan makanan, cokelat olahan bisa diminum langsung. Cokelat mengandung antioksidan dan mengandung senyawa yang bisa menenangkan otak. Secangkir cokelat panas dapat menghangatkan tubuh Anda dan menambah energi

Dari berbagai sumber.
populerRelated Article