Home
/
Automotive

Mobil Rolls-Royce Ini Laku 170 Miliar

Eka L. Prasetya26 January 2018
Bagikan :

Rolls-Royce Sweptail yang melakukan debutnya tahun lalu di Villa d'Este, Italia, dilaporkan telah dibeli seseorang senilai USD13 juta atau setara Rp170 miliar. Sekarang, mobil mewah ini dipamerkan di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab (UEA).

Sekilas bodwork nya ini seperti platform Phantom Drophead Coupe, namun setelah mencermati lebih dekat, berbeda dengan Phantom. Cita rasanya malah seperti kapal pesiar. Tampak mulai dari desain eksterior jendela belakang yang meruncing dan elemen pendukung seperti kapal pesiar.

Preview

Begitu pula ketika beranjak ke dalam mobil, ornamen interior dasboard, pegangan pintu, terbuat dari kayu Ebony, elegan dan mewah. Di bagian belakang seperti dek kapal pesiar.

Preview

Harga USD13 juta merupakan jumlah besar bila dikonversi dapat membeli empat Bugatti Chirons, seperti dilansir Carscoops yang dikutip uzone.id pada Jumat (26/1). Namun, bagi pemilik Rolls spesial ini nyatanya harga bukan lagi masalah.

Soalnya, masih ada orang kaya raya yang menghabiskan uang lebih banyak untuk karya vintage, seperti pada tahun 2014, seseorang telah membeli Ferrari 250 GTO 1962 di sebuah balai lelang dengan harga sebesar USD40 juta.

Foto-foto lengkapnya bisa kita lihat di bawah ini..

populerRelated Article