Home
/
Automotive

Motor Emas Jokowi Tiba di Istana Bogor

Motor Emas Jokowi Tiba di Istana Bogor
Andreas Gerry Tuwo20 January 2018
Bagikan :

Pendiri Elders Garage, Andrianka mengatakan, motor modifikasi bergaya Chopper yang dipesan Presiden Joko Widodo telah tiba di Istana Bogor. Elders Garage merupakan bengkel modifikasi tempat Jokowi memesan kendaraan roda dua tersebut.

"Sekarang kita sudah di Bogor, Tapi belum bisa masuk," ujar Andrianka saat dihubungi kumparan (kumparan.com), Sabtu (20/1).

Presiden Jokowi membeli seunit motor modifikasi garapan Elders Garage pada Oktober 2017 lalu. 

"Iya beliau membeli motor di kami (Elders Garage) sekitar bulan Oktober. Beberapa hari setelah acara Sumpah Pemuda di Istana Bogor," kata Andrianka.

Memang saat Hari Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober 2017 lalu, Jokowi sempat mengundang Elders Garage ke Istana Bogor. Saat itu, Jokowi juga sempat menaiki motor Chopperland kelir hitam. 

Adapun, Chopperland sendiri merupakan produk kolaborasi Elders Garage dan Kickass Choppers. Desain rangka Chopperland ini dibuat seideal mungkin dengan postur orang Asia agar nyaman digunakan untuk harian. 

Mengacu pada Chopperland yang ditunggangi Jokowi di perayaan Sumpah Pemuda tahun lalu, motor itu berbasis Royal Enfield Bullet yang mengusung mesin 350 cc. Berdasarkan data pabrikan, mesin yang bertengger pada motor tersebut menjanjikan 19,8 daya kuda (dk) dan torsi 28 Nm. 

populerRelated Article