Home
/
Automotive

Motor Listrik Alva Mogok, Bisa Langsung Klaim Garansi?

Motor Listrik Alva Mogok, Bisa Langsung Klaim Garansi?
Brian Priambudi26 September 2023
Bagikan :

Uzone.id - Baru-baru ini motor listrik Alva ramai di media sosial Facebook yang mengalami kendala hingga harus di angkut. Hal ini pertama kali terungkap di sebuah grup Facebook bernama Alva Motorcycles Forum.

Di dalam grup tersebut terdapat salah satu anggota yang mempublikasikan bahwa motornya yang baru berumur 3 bulan mengalami kendala. Akun media sosial Facebook bernama Eko Nurcahyo itu menyebutkan pihaknya baru menggunakan motor listrik tersebut dari rumah ke kantor saja.

"Pemakaian rumah kantor saja dari Jakarta Timur ke Ibukota. Jalan Jakarta pun mulus. Baru 3 bulan umurnya. 2 bulan pertama punya hanya dipakai sekitaran rumah karena belum ada STNK. Sabtu 9 September mendadak oblak. Dijemput Alva tanggal 11 September 2023, sampai sekarang enggak dipulangin. CS cuma bilang masih proses perbaikan tapi gak bisa kasih estimasi selesai," tulis akun sosial media Facebook Eko Nurcahyo pada 14 September.

Preview

Pihak Alva yakni PT Ilectra Motor Group pun merespon kejadian motor listrik Alva milik konsumen yang mogok.

Purbaja Pantja selaku President Director PT Ilectra Motor Group mengatakan tentunya hal itu akan ditangani oleh pihaknya dari segi aftersales.

"Tentu dong harus, jadi kalau kita cerita ini aftersales itu selalu ada saja yang kita tangani langsung karena kan dealer punya kita semuanya. Jadi ini semua tanggung jawab Alva sendiri, apapun juga yang kita alami," ujar Purbaja saat ditemui di Cikarang, Jawa Barat beberapa waktu lalu.

Bahkan Purbaja menyebutkan jika konsumen mengalami masalah juga bisa diselesaikan langsung dilokasi. Disebutkan olehnya saat ini Alva memiliki layanan garansi 24 jam yang bisa dimanfaatkan konsumen dimanapun lokasinya.

"Ya bisa dibawa langsung atau bisa diperbaiki di saat itu juga. Jadi tergantung dari masalah yang dihadapi pengemudi. Jadi garansi kita 24 jam ini kita lakukan untuk memberikan kenyamanan untuk pengguna bahwa apapun yang terjadi kita siap untuk hadir baik dimana pun juga motornya," jelas Purbaja.

Sebagai tambahan informasi, Alva Cervo sendiri baru diluncurkan oleh PT Ilectra Motor Group pada bulan mei 2023 kemarin. Produk yang satu ini merupakan versi yang lebih tinggi daripada motor listrik perdana mereka yakni Alva One.

populerRelated Article