Home
/
Automotive

Motor Listrik Ini Bisa Tempuh 500 Km dan Ngebut Nyaris 200 Km/Jam!

Motor Listrik Ini Bisa Tempuh 500 Km dan Ngebut Nyaris 200 Km/Jam!
Brian Priambudi22 August 2024
Bagikan :

Uzone.id - Perusahaan asal India yakni Ola Electric berhasil membuat motor listrik yang memiliki jarak tempuh yang sangat jauh yakni Ola Roadster. Motor listrik ini bukan hanya memiliki jarak tempuh setara mobil listrik, tetapi diklaim mampu dibawa dalam kecepatan tinggi.

Dikutip dari Gaadiwaadi, Ola Roadster merupakan motor listrik berbentuk naked bike yang tampil futuristis. Kesan naked bike ditunjukkan dengan lampu yang terpisah dengan bodi samping dan setang yang lebar terpampang dengan jelas.

Di bagian tengah Ola Roadster terlihat bodi yang menonjol seperti sebuah tangki di motor konvensional. Sementara di bagian buritannya dibuat tajam layaknya sebuah motor sport.

Perihal pencahayaan, Ola Roadster sudah menggunakan lampu LED di semua sisinya mulai dari bagian depan, rem, hingga lampu sein. Desain lampu juga dibuat minimalis yang menambah kesan futuristis dari motor listrik asal India tersebut.

Preview

Ola menyasar segmen premium, terutama bagi konsumen yang menyukai teknologi mutakhir seperti jarak tempuh yang jauh dan kecepatan tinggi.

Ola menawarkan Roadster dalam tiga varian yakni X, Regular, dan Pro. Di varian Pro, motor listrik tersebut diklaim mampu mencapai jarak tempuh 579 kilometer dalam keadaan baterai penuh, sementara kecepatan tertingginya mampu mencapai 194 km/jam.

Kemampuan Ola Roadster tersebut didasari oleh baterai yang cukup besar mencapai 16 kWh yang menyuplai daya ke penggerak listrik berkekuatan 52 kW. Dengan dua komponen tersebut Ola Roadster bisa mencapai 0-60 km/jam hanya dalam 1,9 detik dan torsinya mencapai 105 Nm.

Tak main-main, Ola Roadster juga dibekali seperangkat teknologi canggih seperti empat mode berkendara mulai dari Eco, Normal, Sport, dan Hyper. Motor listrik ini juga dibekali panel instrumen digital berukuran 6,8 inci dan layar tambahan 4,3 inci yang dilengkapi sistem operasi AI.

Terkait harga, Ola menjual Roadster mulai dari 74 ribu Rupee atau setara Rp14 jutaan untuk varian paling murah. Sementara varian termahalnya hanya sebesar 249 ribu Rupee atau setara Rp46 jutaan saja.

Sayangnya motor ini belum dapat diterima konsumen, meskipun pemesanan sudah dibuka di India. Pabrikan menjadwalkan pengiriman ke konsumen akan berlangsung pada kuartal keempat di tahun depan.

populerRelated Article