Bila konsumen berada di luar pulau Sumatera, penjual siap membantu via jasa pengiriman. Mekanismenya, pembeli menyerahkan uang pembelian 50 persen saat unit dikirim. Sisanya wajib dilunasi setelah unit sampai ke alamat konsumen.
Dari hasil percakapan dengan tenaga penjual itu, motor tiga roda ini bermesin 4tak dengan kapasitas mesin 250cc, efisiensi bahan bakar 10 kpl, dan ukuran ban 14 inci. Keterangannya bertentangan dengan anggapan produk itu mirip model produksi China bertenaga listrik.
Berita Terkait:
Motor tiga roda dengan atap ini pertama kali jadi hits setelah foto-fotonya diunggah akun Facebook Wuryandari Hadi pada akhir Januari lalu. Bentuknya seperti “bajaj modern” yang sudah memerhatikan soal aerodinamis. Di kabin terdapat, sistem penyejuk udara, televisi, koneksi USB, kemudinya model setang, dan , bisa jalan mundur.