Sponsored
Home
/
Games

Ngabuburit Sambil Mabar Free Fire, Bisa Dapat Tiket Umroh Gratis

Ngabuburit Sambil Mabar Free Fire, Bisa Dapat Tiket Umroh Gratis
Preview
Muhammad Faisal Hadi Putra14 March 2024
Bagikan :

Uzone.id - Main game sambil ngabuburit nunggu buka puasa sah-sah saja, tapi harus tahu waktu juga. Seperti program hasil kolaborasi Garena dengan Habib Ja’Far Al Hadar di event Free Fire Booyah Ramadan 2024 yang membawa pesan utama, yakni ‘Mabar tau Waktu’.

Melalui kolaborasi ini, Free Fire mengajak para pemain untuk menikmati berbagai event seru sambil menjaga keutamaan ibadah dan berbagi kebaikan di bulan suci Ramadan. Para pemain juga berkesempatan mendapatkan berbagai hadiah spesial, termasuk tiket umroh secara gratis.

“Hanya di Free Fire, pemain bisa main game game sambil ibadah, main game sambil tebar kebaikan. Ayo kita sebarkan pesan positif bahwa main game bisa membawa kebaikan dengan Mabar Tau Waktu, harus tahu kapan mabar, kapan ibadah dengan seimbang,” ujar Habib Ja’Far.

Garena menggelar banyak event pada program Fire Fire Booyah Ramadan 2024. Paling keren adalah ‘Booyah Bisa Umroh’, dimana gamer berkesempatan mendapatkan tiket umroh gratis dengan menukarkan Token Umroh sebanyak-banyaknya.

Ada 4 tiket umroh gratis yang disediakan. Token Umroh bisa didapatkan dengan menyelesaikan berbagai misi, seperti bermain mode Battle Royale (BR) atau Clash Squad (CS) hingga bermain bersama teman. 

Tips sedikit, gamer bisa mendapatkan lebih banyak Token Umroh saat bermain di waktu setelah sahur dan ngabuburit. Event ini akan berakhir pada 24 Maret 2024 mendatang.

Mulai 1 April 2024 mendatang, Garena akan membagikan bundle spesial lebaran. Bundle ini akan memberi tampilan layaknya baju muslim yang didominasi warna putih dan kuning keemasan. 

Untuk mendapatkannya, gamer hanya perlu menyelesaikan berbagai misi menarik di dalam game, dan bundle bisa diklaim secara gratis.

Sedekah untuk panti asuhan

Preview

Di momen Ramadan pula, Garena mengajak pemain bersedekah melalui game Free Fire. Pemain Free Fire bisa memberikan donasi in-game yang kemudian akan disalurkan menjadi sedekah berupa renovasi tempat tinggal anak-anak di Panti Asuhan Harapan Firdaus di kawasan Cigelung, Bogor.

Untuk ikut bersedekah, gamer hanya perlu mendonasikan Gold Coin Free Fire sebanyak-banyaknya sepanjang 25-31 Maret 2024. 

Coin tersebut bisa didapatkan setiap selesai bermain Free FIre, baik di mode BR maupun CS. Free Fire akan menyalurkan donasi kepada ke panti asuhan, apabila gamer di seluruh Indonesia mampu mendonasikan hingga 30 juta Gold Coin Free Fire. 

Selain itu, Free Fire juga mendukung berbagai kegiatan positif yang diselenggarakan komunitas pemain di seluruh Indonesia. Melanjutkan kegiatan yang dimulai pada tahun lalu, Free Fire akan memberikan apresiasi berupa diamond gratis bagi para pemain yang menyetorkan hafalan Al Quran. 

Spesial di tahun ini, Free Fire akan memberikan 1 juta diamond untuk hafiz yang menghafal Al Quran.

“Ayo kita sama-sama mabar seru di Free Fire tapi juga sambil menjaga ibadah tetap nomor satu di bulan Ramadan. Kami berharap Survivors bisa menyambut positif inisiatif ini dan bisa bersama-sama mendorong positive gaming experience di bulan Suci,” kata Game Producer Free Fire Garena Indonesia, Christiandy Franciscus, dalam keterangan pers yang diterima Uzone.id.

populerRelated Article