Home
/
Gadget

OnePlus Nord 3 Meluncur Bulan Depan, di Indonesia Juga?

OnePlus Nord 3 Meluncur Bulan Depan, di Indonesia Juga?

Muhammad Faisal Hadi Putra21 June 2023
Bagikan :

Uzone.id - Debut OnePlus Nord 3 di pasar global tinggal sebentar lagi. OnePlus sudah mengonfirmasi kalau smartphone menengah terbarunya akan melenggang resmi Juli 2023 mendatang, meski tidak diinfokan soal tanggal pasti peluncurannya. 

Dikutip dari Fone Arena, OnePlus juga mengungkap dimana saja Nord 3 akan dipasarkan lewat postingan teaser di forum komunitasnya bertajuk ‘The Lab’. Untuk diketahui, The Lab adalah kampanye untuk mengumpulkan review jujur dari pengguna OnePlus.

Dari postingan tersebut, OnePlus Nord 3 rencananya akan dirilis di India, Eropa, dan region Asia Pasifik (APAC), dimana Indonesia pun termasuk ke dalam region tersebut.

Preview

Ya, OnePlus Nord 3 dipastikan masuk ke Indonesia, walau belum jelas kapan ponsel tersebut melakukan debut resminya. Smartphone ini menjadi salah satu produk yang dibawa OnePlus sebagai tanda comeback brand asal China tersebut di Indonesia.

OnePlus Nord 3 sudah mengantongi dua izin penting yang wajib dipenuhi sebelum dijual resmi di Indonesia, yakni sertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin) dan e-Sertifikasi Dirjen SDPPI Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo).

Di TKDN, OnePlus Nord 3 dengan nomor model CPH2493 mengantongi nilai TKDN sebesar 36,65 persen. Dari database yang tampil, smartphone ini mendukung jaringan 5G, mengisyaratkan spesifikasi mumpuni yang bakal dibawa oleh ponsel ini.

Belum pasti kapan rilis di Indonesia

OnePlus Indonesia sejauh ini belum memberikan postingan apapun terkait perangkat pertamanya di Indonesia, termasuk informasi apapun terkait Nord 3 yang akan datang. 

Terakhir, di Uzone Talks pada 18 Mei 2023 yang lalu, Head of PR OnePlus Indonesia, Arga Bima sempat menyebut kalau perusahaan akan mengumumkan perangkat baru kepada masyarakat Indonesia di awal Juni ini. 

Tapi sampai kini, brand saudara Oppo itu belum juga mengumumkan produk apa yang bakal mereka luncurkan di tanah air. Terakhir, brand saudara Oppo itu baru mengadakan pendaftaran minat lewat situs resminya yang diikuti oleh ribuan pendaftar yang antusias menantikan produk pertama OnePlus di Indonesia.

Dihubungi tim Uzone.id, Arga pun melakukan klarifikasi atas keterlambatan pengumuman produk OnePlus yang akan datang di Indonesia. 

Ia mengatakan, “Kami mohon maaf atas penundaan peluncuran OnePlus di Indonesia karena adanya perubahan strategi. Selanjutnya, please standby dengan berita terbaru dari OnePlus.”

"Melalui siaran podcast di Uzone Talks, dan menjawab banyaknya pertanyaan calon konsumen, sebenarnya yang kami sampaikan bahwa di awal Juni itu masyarakat bisa mengetahui waktu peluncuran produk OnePlus melalui media sosial OnePlus Indonesia namun bukan kami sudah memulai jualan produk OnePlus. Terima kasih," pungkas Arga.

Spesifikasi OnePlus Nord 3

Preview

Dari rumor yang berembus, OnePlus Nord 3 mengusung layar AMOLED seluas 6,74 inci dengan resolusi 2K (2772 x 1240 piksel), dan sudah mendukung refresh rate 120Hz. Layarnya pun bisa memancarkan hingga 1 miliar warna dengan kualitas HDR10+.

Intensitas cahaya layarnya pun mencapai 1.450 nits, plus layarnya juga sudah dilapisi kaca pelindung dari Asahi Glass.

Sektor dapur pacunya, OnePlus Nord 3 ditenagai prosesor MediaTek Dimensity 9000. Prosesor yang setara dengan Snapdragon 8 Gen 1 itu mengusung konfigurasi CPU 3 kluster yang terdiri dari 1-core Cortex X2 dengan kecepatan 3,05 GHz, 3-core Cortex A710 dengan kecepatan 2,85 GHz, dan 4-core Cortex A510 dengan kecepatan 1,8 GHz.

Prosesor tersebut dipasangkan dengan RAM sampai 16 GB dan penyimpanan berjenis UFS 3.1 dengan kapasitas 256 GB. OnePlus Nord 3 juga ditopang baterai 5.000 mAh dan sudah mendukung fast charging 80W SuperVOOC.

Di sisi kamera, OnePlus Nord 3 memiliki kamera utama dengan sensor 50 MP yang didukung OIS (optical image stabilization), dan dipasangkan dengan kamera ultrawide 8 MP serta sensor makro 2 MP. Sementara di depan, kameranya menggunakan sensor 16 MP. 

Jadi, OnePlus Nord 3 bakal hadir di Indonesia gak? Kita lihat nanti, ya!

populerRelated Article