Sponsored
Home
/
Gadget

OPPO Find X5 Series Resmi Diluncurkan, Ini Spesifikasinya

OPPO Find X5 Series Resmi Diluncurkan, Ini Spesifikasinya
Preview
Vina Insyani25 February 2022
Bagikan :

Uzone.id - OPPO resmi meluncurkan smartphone flagship terbaru mereka, OPPO Find X5 series pada launch event yang digelar hari Kamis, 24 Februari 2022.

OPPO Find X5 menawarkan peningkatan dari berbagai level dibandingkan dengan generasi sebelumnya dan hadir sebagai pesaing berat bagi flagship Samsung dan Apple.

Seri ini hadir dengan peningkatan penting pada image processing, teknologi baterai dan tentunya kamera. OPPO menghadirkan dua versi dari seri ini, versi OPPO Find X5 dan Find X5 Pro.

Banyaknya peningkatan yang hadir berkat dukungan chip MariSiliconX 6nm. Chip imaging NPU ini menjalankan AI Noice Reduction dan berbagai tugas proses imaging lainnya. Chip ini juga memungkinkan video night mode ultra 4K yang memiliki lebih sedikit noise serta warna yang lebih baik daripada video malam biasa. Mode ini hadir di kamera wide dan ultrawide.

oppofindx5series
Preview

OPPO Find X5 series memiliki desain layar melengkung (curved design) dengan bagian belakang berbahan true ceramic. Smartphone flagship ini tersedia dalam dua warna, yaitu ceramic white dan ceramic black. Untuk mengetahui lebih jauh, berikut spesifikasi OPPO Find X5 series.

Layar 

Varian OPPO Find X5 Pro memiliki layar LTPO AMOLED berukuran 6,7 inci dengan resolusi 3216x1440 piksel dan memiliki dukungan HDR10+ serta DisplayMate A+ Certification. Layar ini mampu menghasilkan 1 miliar warna.

Layar Find X5 series memiliki refresh rate adaptive 1Hz hingga 120Hz dan memiliki perlindungan Corning Gorilla Glass Victus agar tahan akan goresan dan tahan air.

Untuk bodinya, OPPO Find X5 Pro memiliki dimensi 163.7mm x 73.9mm x 8.5mm dan berat 219 gram.

OPPO Find X5 varian vanilla memiliki layar OLED sebesar 6,55 inci dengan resolusi 2400x1080 piksel dan menawarkan refresh rate 120Hz.

Prosesor

Smartphone flagship terbaru OPPO ini ditenagai oleh prosesor flagship terbaru dari Qualcomm yaitu Snapdragon 8 Gen 1 4nm. Untuk sistem operasinya, Find X5 series akan menggunakan Android 12 dengan ColorOS terbaru yaitu ColorOS 12.1.

Untuk penyimpanannya, Find X5 Pro memiliki RAM sebesar 12GB dan dua opsi penyimpanan yaitu 256GB dan 512GB.

Sedangkan varian OPPO Find X5 ditenagai oleh Snapdragon 888 dengan RAM 8GB dan penyimpanan 265GB.

Kamera

Kedua varian memiliki kamera dengan sensor IMX766 dan OIS pada kamera wide nya. Varian vanilla dan Pro memiliki kamera yang sama. keduanya  memiliki 3 sistem kamera belakang, yaitu kamera utama (wide) 50MP, f/1.7, kamera telephoto 13MP dan kamera ultrawide angle 50MP. Sedangkan untuk kamera depannya, OPPO menyematkan kamera depan (wide) 32MP.

Baterai

OPPO Find X5 Pro memiliki kapasitas baterai 5000mAh dengan dukungan fast charging 80W yang mampu mengisi daya hingga 50 persen dalam 12 menit saja. Smartphone ini juga mendukung wireless fast charging 50W yang bisa mengisi full 100 persen dalam waktu 47 menit.

Untuk varian Find X5, OPPO menanamkan baterai berkapasitas 4800mAh dengan pengisian cepat 80W dan wireless fast charging 30W.

Keduanya didukung oleh fitur-fitur lain seperti sensor fingerprint under-display, akselerometer USB Type-C 3.1 dan USB On-The-Go. Sayangnya, kedua smartphone ini tidak memiliki slot kartu memori eksternal dan tidak memiliki audio jack 3,5mm.

Harga

Smartphone ini baru akan tersedia di Eropa pada 15 Maret mendatang dengan harga 999 Euro untuk varian OPPO Find X5 atau sekitar Rp16 jutaan. Untuk versi OPPO Find X5 Pro dibanderol dengan harga 1299 Euro atau Rp20 jutaan.

populerRelated Article