Home
/
Health

Panduan Mudah Renang Gaya Bebas untuk Pemula

Panduan Mudah Renang Gaya Bebas untuk Pemula
Diah Ayu Lestari21 April 2019
Bagikan :

Berenang merupakan olahraga serbaguna yang dapat dilakukan dengan berbagai gaya, jarak, dan tingkat kesulitan. Bila Anda adalah pemula, maka Anda disarankan untuk mencoba renang gaya bebas dalam jarak dekat dengan jeda istirahat berkala. Menerapkan cara renang gaya bebas yang benar tidak hanya bermanfaat bagi otot dan pernapasan, tapi juga membantu Anda agar lekas mahir dalam berenang.

Cara renang gaya bebas untuk pemula

Ada beberapa langkah yang perlu Anda lakukan untuk dapat berenang dengan gaya bebas. Berikut penjelasannya.

1. Mengayunkan tangan

Preview
Sumber: Enjoy Swimming

Luruskan kedua tangan Anda dengan jarak sekitar 40 cm dari kepala. Lebarkan sedikit jari Anda saat tangan menyentuh air dan ikuti aliran pada permukaan air dengan telapak tangan Anda. Kepala Anda harus lurus dengan badan. Ini berarti dahi dan wajah Anda berada di dalam air, sedangkan rambut dan puncak kepala Anda berada di permukaan air.

Kemudian, mulailah melatih ayunan tangan dalam renang gaya bebas dengan cara berikut:

  • Gerakkan tangan kanan Anda ke bawah, lalu ke belakang dengan posisi vertikal. Pada saat yang sama, siku dan lengan atas tangan kiri Anda tetap berada di atas permukaan air dan bergerak sedikit ke luar.
  • Ayunkan tangan kanan Anda yang berada di air ke arah badan. Gunakan gerakan ini untuk membantu mendorong badan Anda ke depan.
  • Tangan kanan Anda akan berayun ke arah pinggang. Miringkan badan Anda agar tangan kanan dapat berayun tanpa terhalang pinggang.
  • Setelah tangan kanan Anda berayun ke arah badan, angkat siku tangan kanan Anda ke atas permukaan air hingga ujung siku menunjuk arah atas. Tangan Anda harus rileks dengan jari-jari yang sedikit terbuka. Lakukan ayunan ini dengan gerakan memutar.
  • Lakukan cara berayun yang sama pada tangan kiri Anda untuk melanjutkan gerakan renang gaya bebas.

2. Melakukan gerakan menendang dan memutar tubuh

Preview
Sumber: Your Swim Log

Gerakan menendang dan memutar tubuh memberikan energi agar tubuh Anda dapat bergerak ke depan. Fokuslah untuk menendang dengan mengikuti gerak tubuh. Gerakan menendang yang salah justru dapat ‘menyeret’ posisi tubuh dan membuat Anda cepat lelah.

Langkah yang perlu Anda lakukan adalah:

  • Menendang dengan kaki lurus. Energi yang digunakan harus berasal dari pinggang dan paha, bukan dari lutut.
  • Menendang sebanyak tiga kali setiap satu ayunan tangan.
  • Luruskan ujung-ujung jari kaki Anda selama berenang.
  • Maksimalkan dorongan tubuh Anda saat renang gaya bebas dengan cara memiringkan badan ke kanan dan kiri sesuai ayunan tangan. Putar tubuh Anda ke kanan saat tangan dan pundak kanan bergerak ke depan, begitu pun sebaliknya. Putarlah tubuh Anda dari pinggang, dan bukan dari pundak.

3. Berlatih bernapas

Preview
Sumber: Active

Cara bernapas saat melakukan renang gaya bebas perlu disesuaikan dengan posisi tubuh. Saat tubuh Anda berputar, salah satu sisi wajah Anda angkat terangkat ke permukaan air. Ini adalah kesempatan bagi Anda untuk menarik napas. Anda baru mengembuskan napas kembali saat wajah menghadap air.

Berikut hal yang perlu Anda perhatikan:

  • Putar badan Anda ke kanan atau ke kiri sejauh kira-kira 30 derajat. Tariklah napas secukupnya dan jangan terlalu panjang. Bila perlu, Anda dapat menarik napas setiap kali wajah berada di permukaan.
  • Jangan mengangkat kepala Anda saat menarik. Cara ini akan mengacaukan keseimbangan saat renang gaya bebas.
  • Jaga tubuh dan lengan Anda tetap terbentang lurus saat bernapas.
  • Embuskan napas Anda lewat mulut saat wajah berada dalam air. Anda perlu mengembuskan napas secara maksimal agar tidak ada waktu yang terbuang saat Anda menarik napas di permukaan air.

Cara mengayunkan tangan, menendang dan berputar, serta mengatur napas adalah tiga unsur penting dalam renang gaya bebas. Awali dengan melatihnya satu demi satu, lalu gabungkan ketiganya saat Anda berenang. Dengan rutin berlatih, Anda akan semakin terbiasa dan lama-kelamaan mampu melakukannya secara otomatis.

The post Panduan Mudah Renang Gaya Bebas untuk Pemula appeared first on Hello Sehat.

populerRelated Article