icon-category Auto

Pasar Scoopy Mulai Diusik Skutik Retro Yamaha?

  • 12 Apr 2023 WIB
Bagikan :

Uzone.id - Yamaha telah merilis dua skutik bergaya retro dalam beberapa tahun ini seperti Fazzio dan Grand Filano. Dengan gaya desainnya, maka kedua produk tersebut bersinggungan dengan Honda Scoopy yang telah meramaikan pasar Indonesia sejak lama. Lantas dengan hadirnya produk baru dari Yamaha akankah merebut konsumen dari Scoopy?

Octavianus Dwi selaku Marketing Director PT Astra Honda Motor (AHM) menyebutkan dengan penuh percaya diri bahwa Honda Scoopy masih menjadi idaman. Dengan hadirnya dua produk baru dari kompetitor, Octa sapaan akrabnya meyakini belum mengganggu ataupun merebut pasar Scoopy.

"Belum, kalau kami bilang segmen awalnya retro, tapi sering kali lihat seperti saya yang macho naik Scoopy juga masih cocok lah. Tapi itu lah konsumen, Honda akan selalu ikutin pergerakan konsumen, kebutuhan, dan keinginannya," ujar Octa saat ditemui media dalam buka puasa bersama di Jakarta, Senin (10/4) kemarin.

alt-img

Octa sendiri menyebutkan masih percaya diri dengan model Honda Scoopy yang tersedia saat ini. Mengingat penjualannya masih berkontribusi cukup besar setelah Honda BeAT. Namun dengan umur Honda Scoopy yang sudah cukup lama dan adanya pesaing baru, akankah keluar penyegaran produk untuk konsumen?

"Kan katanya enggak boleh jumawa, jadi kami tidak berpuas, pasti kami akan improve, improve kan macam-macam, bisa minor atau mayor change, dan tidak selalu produknya, tapi experience nya juga," jelas Octa.

Honda Scoopy sendiri ditargetkan terjual sebanyak 70-80 ribu unit perbulannya dan disebut masuk ke dalam tiga produk terbesar penjualan Honda. Secara angkanya sendiri, PT Astra Honda Motor sudah menjual 1.435.685 unit sepeda motor di tiga bulan pertama tahun 2023 ini.

alt-img

"Matic 90 persen yang gede-gede ada (penjualannya) ada BeAT, Scoopy, kemudian ada Vario. Kemudian PCX dan ADV, Genio juga ada. Paling besar BeAT dan Scoopy," kata Octa.

Sebagai tambahan informasi, saat ini Honda Scoopy dipasarkan dalam empat varian yakni Fashion, Sporty, Prestige, dan Stylish. Keempatnya dipasarkan dalam rentang harga Rp 21.875.000 - Rp 22.680.000 untuk on the road DKI Jakarta.

Jika melihat angka tersebut, maka head to head dari Honda Scoopy ada pada Yamaha Fazzio. Skutik hybrid ini memiliki dua varian yakni Lux dan Zeo yang dipasarkan seharga 22.650.000 - Rp 23.050.000 untuk on the road DKI Jakarta.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini