Pembuat Game Pokémon Go Akan Rilis Game Baru, Adaptasi dari Pikmin Nintendo
-
Foto: Niantic
UZone.Id – Pada 2016, Nintendo dan Niantic Labs bergabung untuk membuat Pokémon Go, game pemicu mania Augmented Reality (AR) yang melanda dunia.Nampaknya pada 2021 kegemaran itu sudah mulai berkurang, namun kedua perusahaan ini akan kembali berkolaborasi untuk meluncurkan game dengan AR. Game ini akan didasarkan dari seri populer Nintendo, yaitu Pikmin.
Pada postingan blog-nya (22/3), Niantic berkata bahwa game ini akan menghadirkan “cara bermain yang melibatkan aktivitas seperti berjalan dan akan membuat pengalaman berjalan menjadi menyenangkan”.
“Teknologi AR milik Niantic memungkinkan kita untuk mengeksplorasi dunia seolah-olah Pikmin hidup di antara kita semua” ujar Shigeru Miyamoto, Direktur Representatif dari Nintendo pada pernyataan resminya.
Seri Pikmin adalah tentang menjelajahi planet yang sangat mirip dengan Bumi dan ditinggali oleh berbagai makhluk Pikmin yang menggemaskan.
Mode cara bermain eksplorasi dengan cara berjalan dan menjelajahi dunia di sekitar menjadi sangat masuk akal apabila kita berbicara mengenai Pikmin.
Niantic tidak mengatakan game lain apa yang akan dibuatnya dengan Nintendo, tetapi sepertinya kedua perusahaan tersebut telah menjalani semacam kemitraan jangka panjang.
“Kami merasa terhormat karena Nintendo telah memilih Niantic sebagai penerbit aplikasi AR dunia nyata,” kata Niantic.
Detail selengkapnya tentang aplikasi yang akan datang akan terungkap "dalam beberapa bulan mendatang" ujar Niantic, yang UZone.Id kutip dari The Verge pada 23 Maret 2021.
Niantic menjadi perusahaan terkenal akibat Pokémon Go, game AR seluler yang dirilis pada Juli 2016. Game ini masih cukup populer meskipun sudah berusia hampir lima tahun.
Walaupun terjadi pandemi COVID-19 dan Niantic harus mengubah beberapa perubahan, Niantic tetap mendapatkan penghasilan yang besar dari game ini. Pada 2020, tercatat pendapatannya melampaui USD1 Miliar menurut analisis Sensor Tower.