icon-category Auto

Penampakan Mobil Apa Ini? Hmm, Sepertinya Daihatsu Thor

  • 02 Dec 2018 WIB
Bagikan :

Foto: Bagja - Uzone.id

Uzone.id - Saat sedang jalan-jalan di kawasan Cipanas, tetiba ada penampakan yang bukan makhluk, tapi sebuah mobil.

Jenisnya boksi, mirip Alphard tapi dengan dimensi yang lebih kecil. Sekilas, kok llangsung keingetan Karimun Wagon ya.

Tapi setelah dicari-cari dan ditanyakan ke mbah Google, munculnya malah Toyota Roomy atau juga Daihatsu Thor.

Apalagi, mobil ini pakai pelat nomor sementara dan bagian logonya ditutupi lakban, selayaknya mobil-mobil baru yang sedang diuji jalan.

Berpikir sejenak, detail demi detail diperhatikan, makin menjauhkan tebakan pada Karimun, meski kemungkinannya untuk hadir di Indonesia juga besar.

Tapi kalau Toyota Roomy? Sulit Toyota menghadirkan mobil-mobil jenis begini, apalagi dijamin ini pasti impor CBU.

Berarti tinggal Daihatsu Thor..

Nah, disini barulah keingetan kalau di tahun 2017 lalu, Daihatsu pernah memajang Daihatsu Thor di ajang GIIAS 2017.

Sudirman MR salah satu petinggi Daihatsu Indonesia sempat mengatakan, kalau konsumen yang tertarik, bisa pesan kok. Namun unitnya CBU dan harganya pasti lebih mahal karena impor utuh.

Tapi kalau itu adalah mobil yang dibeli orang Indonesia, kenapa juga logonya ditutup lakban?

Atau bisa jadi, dan kemungkinan besarnya nih, Daihatsu sedang melakukan uji jalan untuk segera menjual Daihatsu Thor secara masal di Indonesia, gak hanya sebatas berdasarkan pesanan aja.

Daihatsu Thor memiliki mesin hanya 996 cc transmisi otomatis CVT, dengan dimensi panjang 3.755mm, lebar 1.670mm dan tinggi 1.660mm.

Meski mesinnya kecil ala-ala Kei Car di Jepang, namun kapasitas mesin 1.000cc masih masuk akal lah ya buat selera Indonesia..

Baca juga: Taksi Ride Pakai Mobil istrik Imut Wuling E100

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini