Sponsored
Home
/
Automotive

Pengguna Vespa Matic Wajib Perhatikan Komponen Ini Saat Musim Hujan

Pengguna Vespa Matic Wajib Perhatikan Komponen Ini Saat Musim Hujan
Preview
Brian Priambudi14 December 2023
Bagikan :

Uzone.id - Musim hujan tidak bisa dianggap sepele, karena beberapa komponen harus diperhatikan agar tidak mudah rusak. Seperti pada Vespa matic yang merupakan motor yang cukup ramai digunakan oleh masyarakat Indonesia.

Dennil Sagita selaku pemilik bengkel Scooter VIP yang merupakan bengkel khusus skuter Italia seperti Vespa pun memberikan tipsnya.

Menurut Dennil, salah satu hal yang harus diperhatikan pengguna Vespa matic ketika musim hujan adalah kondisi ban. Selain itu beberapa komponen lainnya juga perlu diperhatikan oleh pemilik ketika musim hujan.

"Para pemakai Vespa matic yang digunakan untuk beraktivitas harian, maka wajib memperhatikan kondisi ban depan dan belakang. Bagian rem juga harus dicek karena suka slip biasanya," ujar Dennil beberapa waktu lalu.

Selain komponen ban, Dennil juga menyarankan pemilik Vespa matic untuk mengecek kondisi lampu, mulai dari lampu depan, lampu rem, dan lampu sein akan dan kiri.

Di sisi lain, bagi pemilik motor yang jarang menggunakan Vespa maticnya, harus rajin dipanaskan setidaknya setiap 2 atau 3 hari sekali agar aki terisi kembali.

"Jika Vespa matic jarang digunakan, jangan lupa lumasi engsep jok. Kemudian sebaiknya dipanaskan setiap 2 atau 3 hari sekali jika tidak digunakan. Hal ini agar aki dapat selalu terisi," jelas Dennil.

Sebagai tambahan informasi, Scooter VIP merupakan bengkel yang memiliki spesialis untuk pengerjaan skuter Italia. Bukan hanya Vespa, bengkel yang satu ini juga kerap mengerjakan motor dari merek Piaggio, Lambretta, dan Royal Alloy.

Bengkel yang satu ini juga diandalkan para pemilik Vespa matic karena menjadi pemasok resmi dari komponen aftermarket Italia seperti Polini dan Malossi.

Bengkel yang telah buka selama lebih dari 10 tahun ini berlokasi di Ruko Grand Galaxy City, Blok RGB No.27, Jaka Setia, Bekasi Selatan, Jawa Barat.

populerRelated Article