Home
/
Entertainment

Soal Penyebab Meninggalnya dr. Ryan Thamrin, Keluarga Dapat Banyak Telepon

Soal Penyebab Meninggalnya dr. Ryan Thamrin, Keluarga Dapat Banyak Telepon
Abdul Rahman Syaukani07 August 2017
Bagikan :

Pihak keluarga menyayangkan sejumlah media yang terlalu buru-buru menyimpulkan penyebab meninggalnya dr. Ryan Thamrin, Jumat (4/8) lalu. Terlebih, pemberitaan muncul tanpa melakukan konfirmasi pada keluarga.

Sejumlah spekulasi muncul ketika itu terkait kepergian dr. Ryan Thamrin yang dianggap sangat tiba-tiba. Mulai dari terjatuh di kamar mandi, kanker, benjolan di kepala, dan lainnya.

Merasa kecewa, pihak keluarga dr. Ryan Thamrin sempat melarang awak media untuk masuk ke rumah duka dan melakukan peliputan pada Jumat lalu.

"Ada berita jenazah lagi dibawa dari rumah sakit ke rumah duka, stroke, jatuh dari kamar mandi, sakitnya dari 2 tahun lalu. Aneh-aneh lah beritanya," kata Hj. Fahmiah, ibunda dr. Ryan Thamrin, kepada Tabloidbintang.com di rumah duka, Pekanbaru, Riau, Sabtu (5/8).

Preview
Pihak keluarga sangat terpukul atas kepergian dr. Ryan Thamrin. (Rahman/tabloidbintang.com)

Akibat pemberitaan yang begitu heboh di media, pihak keluarga mendapat banyak telepon dari orang-orang yang mengenal dr. Ryan Thamrin.

"Banyak yang telepon tanya kebenarannya. Yang kenal dia dari kecil pada enggak percaya," kata Hj. Fahmiah.

Dalam kesempatan itu, kepada tabloidbintang.com, dia mengungkapkan penyebab meninggalnya dr. Ryan Thamrin yang sesungguhnya adalah karena penyakit lambung akut. Akibat penyakit itu, almarhum kesulitan untuk makan. 

Hj. Fahmiah juga menegaskan dr. Ryan Thamrin tidak meninggal di rumah sakit. Melainkan di rumah duka, di Jalan Kesadaran, Gang Kesabaran, Kelurahan Tangkerang Labuay, Pekanbaru, Riau.

Preview
Pihak keluarga sangat terpukul atas kepergian dr. Ryan Thamrin. (Rahman/tabloidbintang.com)

(man/ari)

populerRelated Article