icon-category Digilife

Penjualan Logitech Naik 75 Persen di Era Pandemi, Incar Rp10 Triliun Akhir 2020

  • 20 Oct 2020 WIB
Bagikan :

Uzone.id - Satu lagi perusahaan yang menikmati keuntungan di era pandemi Covid-19 ini. Perusahaan tersebut adalah Logitech, produsen keyboard dan mouse komputer buatan Amerika-Swiss. Mereka mengklaim telah mencatatkan peningkatan penjualan sampai 75 persen di kuartal kedua tahun ini.

Dilansir melalui Reuters, Selasa, 20 Oktober 2020, Logitech mengatakan jika peningkatan ini dikarenakan banyak warga dunia yang bekerja dan belajar dari rumah. Untuk tetap terhubung, tak hanya komputer yang dibutuhkan tapi juga keyboard dan mouse komputer.

Peningkatan di kuartal kali ini membuat Logitech mau tidak mau juga harus mengubah predikasi penjualan tahunan yang telah mereka targetkan. Dalam tahun ini, yang berakhir 2 bulan lagi, Logitech berharap penjualannya akan naik antara 35 persen sampai 40 persen. Selain itu, pendapatan operasional non-GAAP diharapkan akan mencapai USD700 juta sampai USD725 juta.

Baca juga: Bos Amazon, Tesla dan Google Makin Subur Kekayaannya Selama Pandemi

"Tren peningkatakan yang mendorong bisnis kami telah dipercepat karena masyarakat menyesuaikan diri dengan new normal," ujar CEO Logitech, Bracken Darrel.

Perusahaan-perusahaan teknologi memang mendapatkan berkah dari pandemi Covid-19 ini. Hal ini dikarenakan banyak orang yang menghabiskan waktunya di rumah dan berupaya untuk tetap terhubung.

Laporan terbaru Billionaire Bonanza dari Institute for Policy Studies memaparkan, di AS memang terjadi ketimpangan pendapatan yang menimpa masyarakat dan 643 orang terkaya yang justru mengalami peningkatan kekayaan dengan total USD845 miliar jika semua aset digabungkan. Temuan ini diambil dari periode 18 Maret sampai 15 September 2020.

Di tengah krisis pengangguran yang mencapai 14,7 persen pada April lalu dan ada 11,5 juta pekerjaan hilang sejak Februari lalu, nama-nama miliarder di sektor teknologi seperti CEO Tesla Elon Musk, CEO Oracle Larry Ellison, CEO Amazon Jeff Bezos, hingga pendiri Google Larry Page justru semakin melonjak pendapatannya.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : logitech 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini