Penjualan Mobil Januari 2022: Carry PU Permalukan Avanza dan Veloz
Suzuki Carry PU (Foto: Uzone.id)
Uzone.id - Di awal tahun 2022, penjualan Suzuki Carry PU langsung nge-gas. Mobil komersial produksi brand berlangbang S itu berada di posisi satu sebagai mobil terlaris sepanjang bulan Januari 2022.
Suzuki Carry PU berhasil membukukan penjualan wholesales (dari pabrik ke diler) sebanyak 5.372 unit.Mitsubishi Xpander (termasuk Cross) pun bikin kejutan karena berada di posisi kedua dengan penjualan 5.282 unit.
BACA JUGA: Toyota Avanza: 3.188 unitMobil Bensin Dilarang di Ibu Kota Baru
All New Honda BR-V - produk terbaru dari Honda Prospect Motor (HPM) - yang baru dikirim ke konsumen pada 8 Januari 2022 juga bikin kejutan dengan wholesales tembus 3.257 unit dan nongkrong di posisi 11.
All New Toyota Veloz harus puas di posisi empat dengan penjualan 4.777 unit, dan meninggalkan kembarannya, All New Avanza, jauh di belakang dengan penjualan 3.188 unit dan berada di posisi 12.
Berikut ini data penjualan 20 mobil terlaris sepanjang Januari 2022 yang dirilis Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo).
1. Suzuki Carry: 5.372 unit
2. Mitsubishi Xpander (termasuk Cross): 5.282 unit
3. Daihatsu Sigra: 5.130 unit
4. Toyota Veloz: 4.777 unit
5. Honda Brio (Satya dan RS): 4.489 unit
6. Toyota Kijang Innova: 3.971 unit
7. Mitsubishi L300: 3.877 unit
8. Toyota Rush: 3.752 unit
9. Daihatsu Xenia: 3.512 unit
10. Daihatsu Gran Max Pick Up: 3.362 unit
BACA JUGA: Penjualan Mobil Mewah BMW di Tokopedia Raih Cuan Gede
11. Honda BR-V: 3.257 unit
12. Toyota Avanza: 3.188 unit
13. Toyota Fortuner: 2.492 unit
14. Daihatsu Terios: 2.390 unit
15. Mitsubishi Pajero Sport: 2.151 unit
16. Toyota Raize: 1.680 unit
17. Daihatsu Ayla: 1.655 unit
18. Daihatsu Gran Max MB: 1.616 unit
19. Honda HR-V: 1.440 unit
20. Isuzu Traga: 1.241 unit.