Pesaing Wuling Air ev dari DFSK Siap Dijual Bulan Mei, Lebih Murah?
Foto: DFSK
Uzone.id - Wuling Air ev bakal segera kedatangan pesaing dekatnya dari sesama negeri Tiongkok, yakni DFSK Mini EV. Mobil listrik mungil dari DFSK ini akan mulai dipasarkan di Indonesia bulan depan, alias Mei 2023.
Chief Operating Officer DFSK Indonesia, Franz Wang mengungkap, kalau DFSK Mini EV akan dipamerkan di ajang Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) yang berlangsung Mei 2023. Diajang ini pula, DFSK sudah membuka pemesanannya.“Mini EV kami persiapkan untuk diperkenalkan di Indonesia. Rencananya bulan depan akan kami tampilkan di PEVS, itu untuk yang model setir kanan," papar Franz beberapa waktu lalu.
DFSK akan memamerkan MIni EV versi setir kanan, alias yang nantinya akan dijual di pasar Indonesia, meskipun statusnya masih CBU. Namun, DFSK menjanjikan kalau Mini EV akan diproduksi lokal di Indonesia.
"Yang akan kita pamerkan nanti masih unit CBU, tapi itu sudah setir kanan. Jadi bukan hanya dipamerkan, tapi kami akan menjualnya. Kemungkinan di PEVS sudah bisa dipesan," paparnya.
Sayangnya, Franz belum mau memberikan informasi lebih lanjut terkait rencananya menghadirkan Mini EV untuk pasar Indonesia, termasuk estimasi harga jualnya nanti.
Namun, sebagai pendatang baru, DFSK harus punya nilai lebih ketimbang pesaingnya Wuling Air ev. Setidaknya, harga jual Mini EV harus bisa lebih murah dari Air ev, apalagi kedua mobil ini sama-sama sudah diproduksi lokal.
DFSK pun hanya tinggal memastikan tingkat kandungan lokal Mini EV agar sesuai dengan syarat pemberian subsidi kendaraan listrik dari pemerintah, yakni minimal 40 persen.
Dengan begitu, secara harga jual, tentu saja bisa bersaing bahkan bisa lebih murah dari Wuling Air ev, sehingga Mini EV berpeluang meraih kesuksesan seperti halnya Wuling.
DFSK Mini EV sendiri punya tampilan yang mengotak, namun jauh lebih realistis ketimbang Air ev secara tampilan.
Mobil ini dibekali satu motor listrik penggerak roda belakang dengan kode TZ144X07A. Motor listrik tersebut bisa menyemburkan tenaga 25 kW (setara dengan 34 HP) dengan torsi puncak 100 Nm.
Untuk baterainya, mobil ini mendapatkan baterai bertegangan 115,2 volt dengan kapasitas arus 120 Ah. Dengan baterai tersebut, mobil ini bisa berjalan sejauh 180 km.