Home
/
Technology

Ponsel Tiga Kamera Huawei P20 Pro Masuk Indonesia, Berapa Harganya?

Ponsel Tiga Kamera Huawei P20 Pro Masuk Indonesia, Berapa Harganya?

Hani Nur Fajrina28 June 2018
Bagikan :
Uzone.id — Perusahaan teknologi asal China, Huawei akhirnya merilis ponsel pintar yang telah dinanti, yakni P20 Pro. Apa istimewanya ponsel pintar flagship satu ini?
 
Seperti produk terdahulunya, yaitu P9, P20 Pro ini masih berkolaborasi dengan produsen kamera Leica. Jadi, sudah pasti jagoan ponsel ini adalah dari sisi kamera. Bedanya, P20 Pro ini nggak tanggung-tanggung karena mengusung tiga kamera utama dan satu di bagian depan.
 
“Sudah dilengkapi dengan teknologi kamera Leica berjumlah tiga, plus kemampuan Artificial Intelligence (AI), P20 Pro ini bisa dibilang adalah terobosan baru dari Huawei. Dengan spesifikasi tinggi dan masuk di kelas premium, saya yakin P20 Pro adalah the best phone di tahun ini,” ungkap Deputy Country Director Huawei Indonesia, Lo Khing Seng saat acara peluncuran produk di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Kamis (28/6).
 
Bodi belakang P20 Pro sekilas mirip seperti iPhone X, karena desain kamera yang sejajar ke bawah. Bedanya, P20 Pro ini memiliki tiga lensa kamera: RGB 40MP dengan bukaan lensa f/1.8, monokrom 20MP bukaan lensa f/1.6, dan lensa telephoto 8MP dengan lensa bukaan f/2.4. 
 
Sementara kamera depannya memiliki resolusi 24MP dengan bukaan lensa f/2.0 dengan fixed local length.
 
Yup, kamu nggak salah baca, gaes. Resolusi kameranya mencapai puluhan megapixel. 
Preview
 
Menurut pengakuan Lo Khing, kamera resolusi mencapai 40MP ini sebagai pemenuhan kebutuhan para pengguna smartphone seperti kita-kita ini. 
 
“Dari sebuah riset di Amerika Serikat, dalam waktu satu tahun itu total foto yang dijepret oleh pengguna smartphone mencapai angka triliunan. Dengan spesifikasi mumpuni dari teknologi Leica, kami ingin memaksimalkan pengalaman ini ke a whole new level,” sambung Lo Khing.
 
Seperti produk flagship pada umumnya, kamera turut dilengkapi oleh AI. Di P20 Pro, kehadiran AI mampu mendeteksi berbagai objek agar kualitas foto semakin maksimal. 
Preview
 
Sebagai contoh, kamu ingin mengambil foto pegunungan hijau dengan langit biru. Ketika fokus lensa tertuju pada langit, maka hasilnya pun biru terang sebagaimana wajarnya langit, serta tak lupa pegunungan dan sawah yang serba hijau tanpa warna yang gelap.
 
Pun begitu dengan objek lain seperti hewan, laut, makanan, dan lain sebagainya.  
 
Tak hanya soal warna, ketajaman gambar yang dijepret juga diyakini sangat detail karena kamera belakangnya dilengkapi fitur Phase Detectuon Auto-Focus (PDAF). 
 
Selain itu, karena turut mengusung kamera telephoto, P20 Pro sanggup mengambil objek foto dari jarak jauh dengan 5x hybrid zoom dan 10x digital zoom.
 
Dari sisi tampilan, Huawei P20 Pro hadir dalam balutan warna Twlight yang memiliki efek gradasi biru, ungu, dan sedikit sentuhan hijau. Ponsel ini juga mengikuti tren yang sedang hits, yakni menghadirkan notch kecil di bagian atas layar. 
Preview
 
Preview
Nah, ngomong-ngomong soal layar, ponsel ini mengusung layar OLED 6,1 inci dengan panel kaca 3D melengkung. Dengan layar penuh alias full screen, P20 Pro memiliki bezel yang sangat tipis.
 
Hebatnya lagi, ponsel ini juga sudah mendapatkan sertifikasi IP67 yang memiliki arti tahan debu dan air. 
 
Berbobot 180 gram, P20 Pro ditenagai oleh prosesor Huawei Kirin 970 octa-core +i7 co-prosessor, 4x Cortex A73 2.36 GHz + 4x Cortex A53 1.8 GHz, dengan RAM 6GB dan 128 ROM.
 
Dilengkapi kapasitas baterai 4.000 mAh, P20 Pro dilepas di pasar Indonesia di angka Rp11,9 juta.
 
Kalau kamu tertarik dan pengin langsung beli hari ini, Huawei membuka pre-order mulai 28 Juni-4 Juli besok di Erafone dan Lazada. Sementara secara offline P20 Pro siap diborong pada 7 Juli mendatang.
populerRelated Article