
Presiden Acungkan Dua Jempol untuk Timnas U-22

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) berencana mengundang seluruh penggawa timnas U-22 untuk datang ke Istana Merdeka, Kamis (28/2). Undangan Presiden ini menyusul keberhasilan Indonesia merebut Piala AFF U-22 setelah mengalahkan Thailand 2-1 dalam partai final di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (26/2).
"Besok saya terima," ujar Presiden singkat sambil mengacungkan dua jempolnya, Rabu (27/2).
Langkah timnas Indonesia di Piala AFF U-22 berjalan mulus. Skuat Garuda Muda juara tanpa menelan kekalahan. Meski begitu, laju Indonesia di laga pertama fase grup juga sempat meragukan. Tim besutan Indra Sjafri ditahan imbang 1-1 oleh Myanmar dan selanjutnya imbang 2-2 dengan Malaysia. Performa meningkat saat laga ketiga fase grup.
Indonesia mengalahkan Kamboja 2-0 dan memastikan tiket ke semifinal dengan status runner-up Grup B dan bersama Kamboja selaku juara grup.
Indonesia bertemu Vietnam di semifinal. Osvaldo Haay dkk berhasil mengalahkan lawannya itu dengan skor 1-0 dan berlanjut ke partai final melawan Thailand.
Cek informasi menarik lainnya di Google News
Editors' Picks
Most Popular
Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini