Home
/
Film

Psst, Ini Dia Daftar Cameo Star Wars: The Last Jedi

Psst, Ini Dia Daftar Cameo Star Wars: The Last Jedi

-

Redaksi Cosmopolitan Indonesia19 December 2017
Bagikan :

Sudah menonton film terbaru Star Wars: The Last Jedi di bioskop? Seperti film-film Star Wars lainnya, The Last Jedi juga memiliki daftar panjang pemain cameo dalam filmnya. Tak main-main, kali ini kedua Pangeran Inggris - Prince William dan Prince Harry - pun turut masuk dalam daftar cameo. Penasaran siapa saja? Berikut adalah daftar cameo untuk Star Wars: The Last Jedi, yang mana yang sempat Anda lihat? (AWAS, SPOILER!)

 
Justin Theroux
Sebetulnya peran yang dimainkan oleh Justin cukup memiliki andil dalam film ini. Justin tampil sebagai Master Codebreaker, tokoh yang berusaha untuk direkrut oleh Finn dan Rose (namun sayangnya gagal) di Canto Bight. Maz Kanata, tokoh yang diperankan oleh Lupita Nyong’O, sempat menyiratkan Master Codebreaker sebagai bagian dari masa lalunya. Sebetulnya, kemunculan Justin cukup mudah dikenali, dengan tampilan kumis tipis, pakaian serba rapi ala James Bond, serta pin merah yang tersemat di dada. Anda pasti menyadarinya dengan mudah.
 
Lily Cole
Tanpa menggunakan makeup tebal, model asal Inggris ini juga mudah dikenali dalam film. Tampil bersama Justin sebagai Party Girl aka Lovely dalam adegan di Canto Bight, Lily terlihat cantik dalam balutan dress. Menurut Visual Dictionary yang dikeluarkan oleh Star Wars, nama asli Lovely dalam film ini masih misteri.
 
Prince Harry dan Prince William
Kedua pangeran Inggris ini sebenarnya tampil sebagai stormtroopers dalam sebuah scene, dimana mereka membawa Finn yang sedang ditangkap ke dalam sebuah elevator. Namun karena tidak ada elevator yang terlihat di sepanjang film, sepertinya adegan tersebut dipotong oleh sang sutradara (sorry, princes). Boyega, pemain Finn, sempat meminta maaf pada kedua pangeran karena adegan mereka gagal ditampilkan. William menjawab dengan santai, “Saya rasa saya harus mencoba lebih keras lagi dalam berakting.”
 
Tom Hardy dan Gary Barlow
Bernasib sama seperti Pangeran Harry dan Pangeran William, Tom Hardy dan Gary Barlow juga gagal menjadi stormtroopers dalam film. Pasalnya, mereka berempat sebenarnya berada dalam satu adegan yang sama, ketika Finn dibawa masuk ke dalam sebuah elevator.
 
Joseph Gordon-Levitt
Anda mungkin tidak menyadarinya, namun Gordon-Levitt menjadi pengisi suara untuk karakter Slowen Lo, alien yang memarahi Finn dan Rose karena memarkir shuttle mereka di pinggir pantai Canto Bight.
 
Kate Dickie, Plus Sederet Pemain Game of Thrones lainnya
Pemeran Game of Thrones memang sudah “membanjiri” daftar cameo Star Wars sejak The Force Awakens. Untuk The Last Jedi, Kate Dickie kembali menjadi First Order Officer, Ralph Ineson (pemain Dagmer Cleftjaw dalam Game of Thrones) menjadi senior First Order Officer, Amira Ghazalla (Dothraki Crone dalam Game of Thrones) menjadi Captain Canady’s First Order Commander, Patrick O’Kane (pemeran Jaqen H’ghar fslsm Game of Thrones) sebagai Hux First Order Officers, serta yang terpenting Mark Lewis Jones (pemeran Shagga, anak dari Dolf of the Stone Crows dalam Game of Thrones) sebagai Captain Canady, sneering commander of the First Order.
 
Noah Segan
Setiap sutradara memiliki pemain favoritnya masing-masing, begitu juga dengan Rian Johnson yang menjadi sutradara The Last Jedi. Noah adalah salah satu aktor favorit Rian, dan bisa dengan mudah Anda temukan di film karena ia sempat muncul dua kali di hanggar kapal Leia.
 
Edgar dan Oscar Wright
Tak hanya menampilkan sederet aktor, The Last Jedi juga menampilkan sederet sutradara sebagai cameo. Sebut saja Edgar Wright yang terlihat bersama Poe Dameron di hanggar Crait, bersama dengan adiknya Oscar, Leo Thompson dan Joe Cornish. Sutradara Rogue One, Gareth Edwards, juga terlihat di sini.
 
Frank Oz
Yup, the Jedi Master Yoda is back! Frank yang mengisi suara Yoda untuk film-film Star Wars sebelumnya, kembali untuk memainkan peran tersebut. Meski Boyega dan tim Star Wars lainnya berusaha keras untuk menutupi kembalinya sang Jedi Master, namun pada akhirnya Frank menulis tweet di akun pribadinya, lengkap dengan foto dirinya di red carpet pemutaran premiere The Last Jedi.
 
Hugh Skinner
Catat: peran yang dimainkan Huigh akan berperan besar dalam Solo: A Star Wars Story. Di film ini, ia masing menjadi tangan kanan Holdo - Holdo’s First Officer. 
 
Ellie Goulding
Sang penyanyi pop asal Inggris ini muncul  sebagai salah satu good guys - Resistance Fighters, salah satu anggota Rebellion Army. Ellie bahkan sempat menulis tweet,”Apakah sudah ada yang menonton Star Wars dan melihat aku di sana, akan memalukan jika adegan itu dipotong. Haha.”
 
Warwick Davis
Sang pemain Ewok Wicket dalam Return of the Jedi kembali memainkan peran kecil sebagai alien Wodibin. Anda mungkin menyadarinya dengan pose tubuhnya yang kecil di adegan Canto Bight.
 
(Alvin Yoga / SW / Image: Dok. Outnow.ch)
populerRelated Article