Home
/
Gadget

Qualcomm Pamer Snapdragon 7c Generasi ke-2, untuk Laptop Entry Level

Qualcomm Pamer Snapdragon 7c Generasi ke-2, untuk Laptop Entry Level

Siti Sarifah25 May 2021
Bagikan :

Uzone.id - Qualcomm akhirnya memperbaharui prosesor untuk laptop entry level. Prosesor itu adalah Snapdragon 7c generasi kedua. Didesain untuk Chromebook dan Windows PC, yang diklaim membuat perangkat mampu bertahan lama dan mendukung opsi 4G LTE.

Dilansir melalui Liliputing.com, Selasa, 25 Juni 2021, Qualcomm dikabarkan telah siap memasarkan Snapdragon 7c Gen 2 ini dalam waktu dekat. Jika tidak ada aral melintang, chip ini akan disebar ke pasaran global di paruh kedua tahun ini.

Chip ini dibekali dengan prosesor 8nm dan inti CPU A76 8 ARM Cortex. Dua di antaranya bisa menghantarkan perangkat dengan kecepatan 2.55 GHz. Ini sama dengan peningkatan sampai 6 persen melebihi kecepatan pendahulunya yang dipasarkan di 2019 lalu.

Fitur lainnya yang diusung 7c 2nd Gen termasuk prosesor grafis Adreno 618, Hexagon 692 DSP, Spectra 255 ISP, dan modem Snapdragon X15 LTE. Prosesor baru ini juga mendukung Wifi 5 dan Bluetooth 5.0.

Dalam pengumuman yang dilakukan di San Diego, 24 Mei 2021, Qualcomm mengklaim jika Snapdragon 7c Gen 2 menghadirkan inovasi terdepan dari portofolio komputasi ke perangkat entry-level dan perangkat dengan harga terjangkau pada generasi selanjutnya.

"Laptop yang didukung oleh platform ini akan mendefinisikan kembali mobile computing untuk pengguna di bidang pendidikan, pekerja garda depan, dan penggunaan ringan sehari-hari, memungkinkan perangkat yang andal dan kuat dengan teknologi AI yang canggih, dan mendukung daya baterai sampai beberapa hari," kata Miguel Nunes, Senior Director Product Management Qualcomm Technologies.

Perangkat yang didukung oleh Snapdragon 7c Gen 2 akan selalu aktif dan terhubung sehingga dengan menekan sebuah tombol, pengguna akan memiliki akses ke perangkat mereka dan tidak perlu lagi menunggu notifikasi atau aplikasi untuk menyala. Kemampuan ini juga memungkinkan administrator IT untuk mengelola dan mengamankan perangkat jarak jauh untuk sekolah atau perusahaan. Perangkat yang didukung oleh teknologi komputasi Snapdragon mampu untuk tetap dalam mode siaga terhubung selama berminggu-minggu karena efisiensi penyedotan daya platform.

Platform komputasi Snapdragon 7c Gen 2 juga memungkinkan pengguna untuk membuat, menangkap, mengedit, dan streaming di perangkat mereka. Dengan suara surround virtual, dan pembatalan gema dan peredam bising, platform ini meningkatkan produktivitas dan pengalaman hiburan jarak jauh. Baik streaming media 4K HDR yang sempurna, menggunakan kamera hingga 32MP untuk konferensi video berkualitas tinggi, atau menggunakan video dan fotografi cahaya redup serta fitur Hi-Fi Audio, Snapdragon 7c Gen 2 memungkinkan hiburan yang imersif dan bertenaga.

Platform komputasi Snapdragon 7c Gen 2 juga menawarkan perasaan aman bagi pengguna, dengan perlindungan bawaan yang dirancang untuk membantu menjaga keamanan data pengguna. Selain dapat memanfaatkan jaringan seluler yang andal, platform ini membantu melindungi konsumen dan pengguna perusahaan dari chip hingga cloud. Dengan dukungan
untuk Windows 10 Hypervisor, perangkat Windows yang didukung oleh platform komputasi Snapdragon ini adalah komputer Microsoft Secured-Core.

Terakhir, konektivitas LTE terintegrasi yang terdapat pada perangkat yang menggunakan Snapdragon 7c Gen 2 memungkinkan pengelolaan data yang lebih tepat untuk administrator IT yang mengawasi laptop perusahaan dan pendidikan. Hal ini memberikan pengalaman komputasi yang lebih terlihat jelas dan terkini dalam tingkat keamanannya.

populerRelated Article