Home
/
Technology

Realme C2, Ponsel Sejutaan Buat Lebaran

Realme C2, Ponsel Sejutaan Buat Lebaran

Hani Nur Fajrina08 May 2019
Bagikan :

(Foto: Uzone.id/Hani Nur Fajrina)

Uzone.id — Perusahaan teknologi Realme seakan merayakan hari jadi pertamanya di tahun 2019 ini dengan merilis ponsel untuk pasar entry-level. Tandanya, harga yang dipasang gak bakal bikin kantong melarat.

Felix Christian selaku Product Manager Realme Indonesia mengatakan, ponsel Realme C2 hadir di bulan Ramadan ini sebagai pendobrak pasar entry-level dengan spesifikasinya.

“Gak semua ponsel entry-level itu punya layar yang nyaris penuh dan baterai kapasitas besar,” ucap Felix saat acara peluncuran produk di kawasan Depok, Rabu (8/5).

Saat ditemui Uzone.id usai acara, Felix mengatakan peluncuran Realme C2 memang sengaja memanfaatkan momentum Ramadan agar bisa menarik minat menjelang Lebaran.

"Menjelang Lebaran itu pasti banyak vendor ponsel yang meluncurkan produk baru. Nah, kalau kami, Realme C2 ini memang salah satu tujuannya untuk jadi ponsel Lebaran juga. Harga yang terjangkau dan semoga orang-orang yang ingin ganti ponsel baru tanpa harus boros, ataupun masyarakat yang masih pakai feature phone penasaran dengan smartphone bisa melirik ponsel ini. Meski harga sejutaan, tapi spesifikasinya sudah kekinian," ungkap Felix.

Realme C2 mengusung layar 6,1 inci HD+ dengan resolusi screen-to-body 89 persen dan masih memiliki desain notch mungil.

Realma C2 ditenagai prosesor MediaTek Helio P22 2GHz octa-core dan software ColorOS 6.0.

Seperti ponsel zaman now yang menyasar kelas menengah ke bawah tapi tetap hits, Realme C2 dibekali kamera belakang ganda, masing-masing resolusinya 13MP dengan diafragma f/2.2 dan 2MP f/2.4.

Preview
(Foto: Uzone.id/Hani Nur Fajrina)

Sedangkan kamera depannya 5MP f/2.0 yang bisa menangkap objek dengan efek bokeh.

Baterainya pun gak kalah jumbo, yakni 4.000 mAh sayangnya gak mendukung kemampuan VOOC 3.0.

“Tapi baterai jumbo ini tahan lama, bisa digunakan nonton video seperti YouTube sampai 20 jam lamanya,” terang Felix.

Baca juga: Mirip Banget, Apa Bedanya Realme 3 dan Galaxy M20?

Sudah berjalan di sistem operasi Android 9.0 Pie, harga Realme C2 juga berdasarkan konfigurasi RAM dan memori internalnya. Ini daftarnya:

- RAM 2GB ROM 16GB: Rp1,49 juta

- RAM 3GB ROM 32GB: Rp1,69 juta

Ponsel Realme C2 dapat dipesan di Lazada mulai 9 Mei besok dan penjualan secara offline serempak dimulai pada 11 Mei 2019.

populerRelated Article