icon-category Film

Rekomendasi 3 Drama Korea yang Bertema Kopi

  • 07 Dec 2018 WIB
Bagikan :

Korea Selatan dikenal sebagai salah satu negara yang masyarakatnya sangat menyukai kopi. Bahkan tak jarang, dalam jalan cerita drama Korea, pihak produksi menggambarkan rutinitas karakternya dengan hal-hal bertema kopi.

Terinspirasi dari kecintaan masyarakat Korea akan kopi, pihak produksi drama Korea mencoba mengangkat tema kopi dalam tayangan mereka. Drama-drama tersebut menceritakan bagaimana kopi bisa menjadi jembatan hubungan kedua karakter utamanya.

Penasaran drama Korea apa saja? Berikut ini ulasannya. 

1. Coffee Do Me A Favor

Dengan mengusung jalan cerita bergenre fantasi komedi romantis, drama ini diperankan oleh Junhyung Highlight dan aktris Kim Min Young. Tayang sejak 1 Desember lalu, 'Coffee Do Me A Favor' akan diputar sebanyak 16 episode.

Drama ini bercerita mengenai Lee Seul Bi seorang asisten webtoon, dan Im Hyun Woo, penulis webtoon tampan yang ditaksirnya. Sayangnya, Im Hyun Woo tak percaya dengan arti kata cinta yang sesungguhnya. Hubungan mereka berubah ketika Lee Seul Bi meminum sebuah kopi misterius yang mampu mengubah penampilannya.

2. Coffee Prince

Bagi kamu penggemar drama Korea pasti sudah tak asing lagi dengan drama yang satu ini. Dibintangi oleh aktris Yoon Eun Hye dan aktor Gong Yoo, drama yang juga dikenal dengan judul 'The 1st Shop of Coffee Prince' ini, sempat mencuri perhatian penonton, saat tayang pada 2007 lalu.

Drama ini menceritakan mengenai Go Eun Chan, seorang wanita yang berpenampilan tomboi. Secara tak sengaja ia berkenalan dengan Choi Han Kyul, cucu keluarga kaya yang sangat egois, dan merupakan pemilik kedai kopi tempatnya bekerja. Hubungan mereka mulai terjalin karena sering menghabiskan waktu di kedai kopi yang dikelola Choi Han Kyul.

3. Tale of Fairy

Jalan cerita dari drama kini masih tayang di stasiun TV tvN ini mirip dengan legenda Jaka Tarub yang populer di Indonesia. Berkisah mengenai seorang peri bernama Sun Ok Nam, yang tak dapat kembali ke surga karena selendangnya diambil oleh seorang pria, saat mandi di bumi. Selama hidup sebagai manusia di bumi, ia menjalani profesi sebagai seorang barista di sebuah kedai kopi yang dikelolanya.

Tayang setiap Senin dan Selasa, drama Korea ini dibintangi oleh aktris Moon Chae Won dan aktor Yoon Hyun Min. 'Tale of Fairy' mampu menghibur para penonton dengan jalan cerita yang ringan dan menyegarkan. 

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini