Sponsored
Home
/
Film

Rekomendasi Film Akhir Pekan, dari Dokumenter BTS Hingga Petualangan Dora

Rekomendasi Film Akhir Pekan, dari Dokumenter BTS Hingga Petualangan Dora
Preview
Susetyo Prihadi09 August 2019
Bagikan :

Mahasiswi Baru (Uzone.id)

Uzone.id - Walaupun Idul Adha tahun ini gak ada libur di hari biasa, bukan berarti di Lebaran Kurban ini kamu harus berkorban untuk gak nonton film di akhir pekan.

Ada kok beberapa film yang layak untuk ditonton bersama. Apa saja, nih Uzone.id kasih rekomendasinya.

Dora and The Lost City Gold

Gak cuma Disney nih yang lagi gemar mengangkat animasi ke live action. Salah yang terbaru adalah serial Dora The Explorer.

Berjudul Dora and The Lost City Gold, Dora (Isabela Moner), seorang penjelajah muda, memimpin teman-temannya dalam petualangan untuk menyelamatkan orangtuanya dan memecahkan misteri di balik kota emas yang hilang.

Mahasiswi Baru

MNC Pictures sedang produktif membuat film. Setelah sebelumnya Koboy Kampus, kini giliran film Mahasiswi Baru yang naik layar.

Di usianya yang sudah lanjut, LASTRI (Widyawati) ingin sekali kuliah di perguruan tinggi.

Baca juga: Film Mahasiswi Baru Gelar Nobar di 10 Kota


Saat menjadi mahasiswi baru, Lastri bersahabat dengan DANNY (Morgan Oey), SARAH (Mikha Tambayong), ERFAN (Umay Shahab) dan REVA (Sonia Alyssa).

Mereka pun membentuk sebuah geng. Geng Lastri sering membuat kehebohan di kampus dan menimbulkan kericuhan hingga anak Lastri, ANNA (Karina Suwandi), pusing menghadapi ibunya yang ikut-ikutan bandel seperti pulang larut malam dan sering keluyuran.

Anna jadi sering memarahi tingkah laku Lastri seolah memarahi anaknya sendiri.

Kehidupan kuliah Lastri mulai dipertaruhkan saat Lastri mendapat IPK semester pertama.

Apalagi, CHAERUL (Slamet Rahardjo), dekan fakultas, merasa Lastri tak pantas melanjutkan kuliah karena keonarannya di kampus.

Bagaimana Lastri menangani masa-masa sulit di kampusnya bersama empat sahabatnya?

Bring The soul: The Movie

ARMY mana suaranya? Ini nih film yang kalian tunggu-tunggu.

Mengisahkan tentang tur "Love Yourself", BTS kembali kel layar lebar dengan Bring the Soul: The Movie.

Baca juga: Hanung Sangat Cemas Baca Novel ‘Bumi Manusia’ di Era Orde Baru

Bring the Soul: The Movie akan mengisahkan pasca konser di tur terakhir mereka di Paris, Eropa.

Petualangan di kota-kota baru hingga tampil di depan ribuan tentara di seluruh dunia.

Sekilas ke dunia BTS yang jauh dari panggung, menampilkan diskusi antar anggota dan membuat pertunjukkan spektakuler bersama.

populerRelated Article