Rekomendasi Ponsel Android Rp 1 Jutaan : Realme C1 dan C2
Uzone.id - Kini beragam ponsel tersedia di pasaran. Spesifikasi dan rentang harganya juga sangat bervariasi. Tinggal pembeli mempertimbangkan fitur-fitur dan spesifikasi seperti apa yang mereka inginkan.
Nah, salah satunya adalah realme memiliki lini yang bisa memenuhi keinginan pasar seperti itu.
Melalui realme C series, realme memiliki misi untuk memenuhi segmen pasar yang terjangkau namun dengan kaidah-kaidah terkini seperti dari sisi desain, spesifikasi, dan fitur.
Realme C series selalu hadir dengan lebih memaksimalkan diri demi bisa menjadi juara. Pertama bisa terlihat dari usaha vendor ini untuk menampilkan diri dengan desain yang berbeda. Hal ini tercermin dari realme C1 dan realme C2 yang sudah meluncur masing-masing pada tahun 2018 dan 2019.
Di kala banyak vendor gemar memasangkan desain mengilap di ponsel-ponsel keluarannya, pada tahun lalu realme C2 datang dengan bodi doff bertektur garis-garis seperti motif diamond.
Memberikan gebrakan baru dan sekejap menjadi trendsetter. Karena selain bebas sidik jari, garis-garis yang ada juga akan memantulkan sedikit kilau sehingga memberi kesan mahal.
Masuk ke performa, realme terus berikan chipset terbaik di kelasnya yang ada di pasaran.
Baca juga: Pengiriman Ponsel Pintar Bisa Anjlok Gara-gara Virus Corona
Sektor fotografi pun realme C series boleh diadu. Ketika masih ada kompetitor yang memberikan kamera tunggal ke lini terjangkaunya, realme C series sedari awal sudah mengusung konsel dual camera.
Dengan keberadaan dual camera, maka pengguna dapat menghasilkan foto bokeh yang lebih presisi karena bantuan kamera depth. Sebagai tambahan, kamera di realme C2 disertai dengan mode Chroma Boost.
Dengan mode ini maka kamera bisa menghasilkan foto dengan dynamic range tinggi, menajamkan detail, serta eksposur yang seimbang.
Terakhir dari segi baterai. realme tahu bahwa ponsel pintar merupakan gadget yang kerap dibawa setiap hari. Jika baterai cepat habis tentu tidak bisa memberikan kepuasan maksimal ke pengguna meski memiliki performa mumpuni.
Oleh karena itu angka 4.000mAh dipilih untuk mentenagai realme C series sejauh ini.
Menjadi ponsel pintar kelas pemula yang dapat diandalkan dan dapat dimiliki semua kalangan. Kini kita telah masuk ke tahun yang baru, yang mana seharusnya lahir pembaruan dari C series.
Kira-kira seperti apa inovasi yang akan realme bawa kali ini? realme segera akan umumkan beberapa hari lagi