Rekor Baru, Apple Jadi Perusahaan Pertama di Dunia Dengan Nilai Rp42.933 T
Uzone.id - Apple berhasil menjadi perusahaan pertama di dunia dengan nilai mencapai USD3 Triliun atau sekitar Rp42.933 Triliun berdasarkan kapitalisasi pasar.
Pencapaian ini terjadi setelah harga saham Apple melonjak lebih dari 40 persen pada tahun 2021 lalu.Baca juga: Samsung Perkenalkan Galaxy S21 FE 5G, Ini Spesifikasi Lengkapnya
Pencapaian ini didapat Apple setelah harga sahamnya mencapai USD182,86. Prestasi baru ini didapat setelah 16 bulan lalu Apple menjadi perusahaan dengan nilai USD2 Triliun dan kurang dari 3,5 tahun setelah menjadi perusahaan USD1 Triliun.
Hasil yang kuat didapat Apple semenjak awal pandemi, mereka melaporkan bahwa produk dan layanannya diminati banyak orang apalagi untuk bekerja, belajar dan kegiatan lainnya untuk menghubungkan mereka dengan dunia luar dari dalam rumah.
Pada kuartal ini, pendapatan Apple mencapai USD118 Miliar atau sekitar Rp1.687 Triliun, memecahkan rekor pada kuartal sepanjang masa sebesar USD111,4 Miliar.
Baca juga: Bye Barang KW, Ini Tips Bedain AirPods Original dan Abal-abal
“Mencapai nilai USD3 Triliun adalah momen bersejarah bagi Apple karena perusahaan terus membuktikan bahwa mereka yang ragu salah atas kisah pertumbuhan yang terjadi di Cupertino (basis Apple),” kata Analis Dan Ives dari Wedbush, dikutip dari MacRumors, Selasa, (04/01/2022).
Di tahun 2022 ini, Apple akan terus membangun kesuksesan mereka dengan meluncurkan berbagai macam produk. Termasuk 5 Mac baru, iPad Pro yang didesain ulang, Apple Watch, AirPods Pro gen 2, headset AR/VR untuk game, konten-konten dan layanan lainnya.