Resep Heat Transfer yang Bikin Galaxy S22 Series 5G Tetap Adem
Trio Samsung Galaxy S22 (Meyka/Uzone.id)
Uzone.id - Semakin cepat prosesor dan komponen lainnya, maka semakin banyak membutuhkan sumber energi. Otomatis panas yang ditimbulkan juga semakin tinggi ketika dipakai secara maksimal.
Hal itu yang selalu jadi penghalang sebuah ponsel flagship, untuk dipakai secara maksimal dalam kurun waktu yang lama. Beberapa produsen mengakalinya dengan berbagai cara, ada yang menurunkan tingkat kecerahan layar saat panas sudah diambang batas, ada juga yang menurunkan kecepatan prosesor atau juga core yang dipakai.Di Galaxy S22 Series 5G Samsung punya terobosan baru. Sebuah sistem penghantar panas yang diklaim lebih efisien berkat metode dan bahan dasar yang digunakan, misalnya saja material yang disebut Samsung Gel TIM.
Gel pada Transfer Interface Material (TIM) adalah material pertama yang bersentuhan langsung dengan microchip, sehingga fungsinya sangat penting untuk meredam panas di level pertama. Teknologi dan bahan dasar Gel TIM diklaim Samsung bisa lebih efisien menghantarkan panas 3.5X lebih efektif.
Di atas Gel TIM ada komponen yang disebut Nano TIM. Samsung kini menggunakan bahan dasar flexibel nano fiber untuk komponen tersebut, beralih dari bahan metal yang digunakan pada seri Galaxy S sebelumnya. Perubahan ini otomatis membuat komponen lebih efektif menyalurkan panas ke komponen lain yang disebut Vapor Chamber (VC).
VC adalah sebuah ruang akhir dalam sistem distribusi panas, dan di Galaxy S22 Series 5G Samsung juga merombak total struktur bagian tersebut.
Baca juga: Teknologi Galaxy S22 Series 5G yang Makin Jago Low Light
Tidak hanya menggunakan bahan stainless steel yang lebih kuat, namun juga kini punya posisi yang lebih luas untuk meredam panas berkat material PCB yang lebih kecil.
Ya, di Galaxy S22 Series 5G Samsung berhasil mereduksi ukuran PCB sekaligus memperbesar baterainya. Kondisi ini kemudian dimanfaatkan Samsung untuk membuat VP yang lebih besar, bisa meredamkan PCB dan baterai sekaligus.
Terakhir, seluruh perubahan komponen dalam sistem distribusi panas itu disempurnakan dengan Thermal Management Software yang mampu mengendalikan panas secara optimal.
Baca juga: Begini Cara Pre-order Samsung Galaxy S22 5G Series
Solusi peredam panas ini tidak hanya membuat Galaxy S22 Series 5G bisa lebih lama dipacu secara maksimal, tapi juga memungkinkan tingkat cahaya layar yang lebih tinggi. Terbukti Galaxy S22 Ultra 5G menjadi ponsel pertama yang mencapai tingkat kecerahan layar 1.715 nits.
Galaxy S22 Series 5G sudah resmi diperkenalkan di Indonesia dan sudah bisa dipesan mulai 9 Februari sampai 3 Maret 2022 di www.samsung.com/id.
Dengan harga mulai dari Rp17.999.000, kamu mendapatkan berbagai opsi RAM 8GB dan 12GB serta ROM 128GB, 256GB dan 512GB.
- Samsung Galaxy S22 5G 8/128 GB: Rp11.999.000
- Samsung Galaxy S22 5G 8/256 GB: Rp12.999.000
- Samsung Galaxy S22+ 5G 8/128 GB: Rp14.999.000
- Samsung Galaxy S22+ 5G 8/256 GB: Rp15.999.000
- Samsung Galaxy S22 Ultra 5G 8/128 GB: Rp17.999.000
- Samsung Galaxy S22 Ultra 5G 12/256 GB: Rp18.999.000
- Samsung Galaxy S22 Ultra 5G 12/512 GB: Rp20.999.000