icon-category Gadget

Review Galaxy Note 20 Ultra, Gak Cuma untuk Pengguna Setia Note Kok

  • 25 Sep 2020 WIB
Bagikan :

 (Foto: Uzone.id/Hani Nur Fajrina)

Uzone.id -- Salah satu flagship terbaru dari Samsung, Galaxy Note 20 Ultra sanggup menyita perhatian pencinta teknologi. Tak cuma berkat tampilannya yang tampak berbeda serta warna menarik, namun juga beberapa peningkatan yang ada di dalamnya.

Setelah dua pekan memakai ponsel ini, seperti apa pengalaman yang disajikan Galaxy Note 20 Ultra? Simak review di bawah ini.

Desain klasik, warna unik

Seri Galaxy Note dari Samsung itu sejak lama punya citra kalau ponsel ini cocoknya buat tipe pengguna para profesional atau orang kantoran. Semuanya dirancang sesuai fungsi tanpa memikirkan desain yang penuh estetika.

Tapi, semakin ke sini, Galaxy Note semakin kekinian dan punya “energi muda” dari sisi desain, mungkin karena sudah bergeser juga ya stereotype pekerja keras itu gak cuma orang tua, tapi juga anak-anak muda yg penuh kreativitas dan tentunya serba produktif.

Dari beberapa varian warna Note 20 Ultra, warna Mystic Bronze ini yg paling showstopper. Cinta banget sama warnanya! Elegan, unik, campuran brown, gold, dan seperti ada sentuhan rose gold tapi bukan rose gold seperti iPhone gitu. Sangat berkelas.

alt-img
 (Foto: Uzone.id/Hani Nur Fajrina)

Ini adalah tipe warna yang bisa saya pandangi dalam waktu lama cuma buat mengaguminya. Berlebihan gak, sih?

Sementara untuk desain bodinya, Samsung masih membawa ciri khas Galaxy Note dengan tiap ujung yang berbentuk kotak dan layar agak curvy.

Di bagian bawah ada speaker, port USB-C, dan rumah untuk S Pen yang berpindah dari kanan ke bagian kiri.

Desain paling menonjol dari Galaxy Note 20 Ultra adalah bagian belakangnya yang tampil sangat berbeda dari versi sebelumnya. Samsung menyematkan 3 lensa yang ukurannya cukup besar, dengan modul persegi panjang yang besar banget, dan literally menonjol!

Meski terasa seperti ada mainan Lego ditempel, desain ini seakan ingin memberi statement kalau fitur kamera ponsel ini jadi salah satu yg dijagokan.

Layar luas, cerah, serba mulus

Ukuran layar ponsel ini jumbo, 6,9 inci Dynamic OLED Infinity-O display dan sudah mendukung refresh rate 120 Hz. Proteksinya pakai Gorilla Glass terbaru, Victus.

Selama pemakain, tidak pernah ada kendala besar. Tampilan gambar selalu cerah, layarnya terasa sangat luas bahkan jika ingin mengetik teks harus memakai dua tangan agar tidak canggung dan kesulitan.

alt-img
 (Foto: Uzone.id/Hani Nur Fajrina)

Sementara untuk digunakan untuk scrolling dan menggeser-geser jendela dan laman browser juga mulus.

Untuk pengaturan layar dari standar 60Hz ke 120Hz ada di bagian Settings dan pemakaian terbaik 120Hz memang saat sedang bermain gaming agar lebih terasa dan tidak boros baterai.

alt-img

Performa kencang dan baterai awet meski kadang cepat panas

Samsung mempersenjatai Galaxy Note 20 Ultra dengan Exynos 990 dengan konfigurasi RAM 8GB dan dua pilihan memori internal, yakni 256GB dan 512GB. Versi yang memori internal 256GB dibanderol Rp17,99 juta.

Selama pemakaian, pengalaman gaming semuanya bisa maksimal, main PUBG bisa “rata kanan” alias sampai kualitas grafis HDR dan frame rate Ultra. Sebenarnya kualitas grafisnya bisa mencapai Ultra-HD, namun tulisannya masih coming soon. Mungkin harus menunggu software update dari PUBG-nya.

alt-img
(Pengaturan game berat seperti PUBG di Galaxy Note 20 Ultra)

Tak ada yang bisa diragukan lagi sebab semuanya berjalan mulus, warna jelas, dan sangat immersed, khususnya pakai refresh rate 120Hz. Hal yang sama juga saya rasakan saat streaming konten. Warnanya keluar, gerakan tidak patah-patah, dan gambar jelas.

Soal ketahanan baterai juga cukup memuaskan, kapasitasnya standar ponsel flagship yaitu 4.500 mAh dengan dukungan fast-charging 25W. Kalau dipake seharian untuk aktivitas macam-macam, dari media sosial, streaming film, gaming, foto-foto, cukup di-charge sekali saja sehari.

Mungkin satu kekurangan, entah kenapa kalau sedang memainkan kamera Galaxy Note 20 Ultra, khususnya di outdoor seperti di taman, ponsel ini cepat panas. Apakah memang mengikuti suhu udara atau ada alasan lain, tapi kejadian ini beberapa kali terjadi dan lumayan bikin saya was-was.

Sebagai gambaran, berikut hasil benchmark Galaxy Note 20 Ultra menggunakan aplikasi Geekbench.

alt-img
(Hasil benchmark Galaxy Note 20 Ultra menggunakan Geekbench)

Peningkatan sensor kamera signifikan

Samsung membekali Galaxy Note 20 Ultra dengan tiga kamera di bagian belakang. Berikut rinciannya:

  • 108 MP kamera wide angle (f/1.8)
  • 12 MP kamera telephoto (f/3.0)
  • 12 MP kamera ultra wide (f/2.2) 5x Optical Zoom, 50x Super Resolution Zoom, OIS, Tracking AF

Sementara kamera depannya beresolusi 10MP.

Ngomongin kemampuan kamera, rasanya tak perlu panjang lebar, karena ponsel ini membawa peningkatan sensor yang signifikan dari sebelumnya, sehingga hasilnya sangat bagus dan layaknya flagship saja.

Auto mode, wide angle, zooming, portrait, komposisi warnanya pas, tidak bikin sakit mata karena saturasi berlebihan, dan tipe hasil foto yang terkadang membuat kita tidak perlu lagi repot mengolahnya di aplikasi editing untuk dipublikasikan ke Instagram.

alt-img
(Kiri: Auto Mode; kanan: Zoom 2x. Foto: Uzone.id/Hani Nur Fajrina)
alt-img
(Penggunaan Portrait Mode. Foto: Uzone.id/Hani Nur Fajrina)
alt-img
(Kiri: Auto Mode; kanan: Zoom 2x. Foto: Uzone.id/Hani Nur Fajrina)
alt-img
(Penggunaan Auto Mode. Foto: Uzone.id/Hani Nur Fajrina)

Fungsi Zoom-nya juga mudah digunakan, dan selama di kondisi terang hasilnya jelas. Pun begitu dengan Night Mode, masih bisa terlihat hasilnya meski dalam kondisi temaram.

alt-img
(Kiri: Auto Mode; kanan: Zoom 5x. Foto: Uzone.id/Hani Nur Fajrina)
alt-img
(Kiri: Portrait Mode; kanan: Zoom 5x. Foto: Uzone.id/Hani Nur Fajrina)
alt-img
(Zoom 50x. Foto: Uzone.id/Hani Nur Fajrina)

Pengalaman video menggunakan Pro Video di Galaxy Note 20 Ultra juga menarik dan berfungsi untuk kalian yang sering melakukan vlog pakai kamera ponsel.

alt-img

Pengalaman lengkapnya bisa ditonton di video ini.

S Pen dan Dex nirkabel

Namanya juga Galaxy Note, tidak mungkin kalau tidak bahas S Pen. Banyak yang bilang S Pen di Note 20 Ultra sudah meningkat dari sisi latensinya, artinya latensi di S Pen ini sudah semakin menurun jadi sekitar 9 milidetik.

Berhubung layarnya makin luas, jadi corat-coret berbagai macam catatan semakin nyaman, dan kalo diperhatikan sih memang cepat cara kerjanya, tidak ada gerakan yang lambat atau lemot saat itu doodling. Semuanya mulus.

Selain itu, sebagai user dan juga jurnalis, saya merasa cukup terbantu oleh fitur Voice Recording di dalam Note S Pen. Fungsinya terasa karena kita bisa merekam audio sambil mencatat apapun yang penting.

alt-img
 (Foto: Uzone.id/Hani Nur Fajrina)

Ketika kita memutar audionya, coretan kita muncul di detik atau menit sesuai saat kita mencatatnya. Ini sangat berguna untuk mengingatkan kita terhadap detail omongan orang supaya tidak bingung.

Sisanya, S Pen masih bisa melakukan magic stuff seperti Galaxy Note 10, jadi shutter kamera sampai memutar lagu.

Satu lagi nih, kalau kalian penggemar Note sejati, pasti bakal merasa peningkatan di Note 20 Ultra berkat kehadiran Samsung Dex yg bisa wireless!

Tinggal swipe layar ke bawah, di shortcut Settings ponsel ada opsi Dex yang bisa langsung dikoneksikan ke Smart TV yang mendukung mirroring serta WiFi supaya bisa mengaktifkan mode Dex tanpa kabel.

Ini praktis karena tidak perlu membawa kabel docking dan bakal membantu produktivitas, apalagi kalian yang sering melakukan presentasi.

Kesimpulan

Galaxy Note 20 Ultra ini dibanderol paling murahnya Rp18 juta. Harga segitu, tentunya pengguna mendapatkan semua pengalaman premium, mulai dari chipset kelas atas, baterai dan RAM besar, kamera yg peningkatannya sangat jauh dari versi sebelumnya, S Pen yang masih tetap pintar, sampai layar super luas.

Yang pasti, Galaxy Note 20 Ultra ini bakal jadi ponsel yang dicari oleh pengguna setia seri Note yang sudah biasa dengan penggunaan S Pen dan butuh fitur pendukung produktivitas.

Selain itu, rasanya ponsel ini juga layak dipertimbangkan bagi pemilik ponsel flagship yang usianya sudah cukup lawas atau dirilis dari beberapa tahun lalu dan belum kunjung ganti ke versi baru. Kalau sudah punya tabungan yg didedikasikan untuk upgrade ponsel, Galaxy Note 20 Ultra ini bisa masuk ke list kamu.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini