Sponsored
Home
/
Ramadan Lyfe

Ridwan Kamil Komentari Masjid Palestina Rancangannya Disebut Mirip PS5

Ridwan Kamil Komentari Masjid Palestina Rancangannya Disebut Mirip PS5
Preview
Tomy Tresnady18 April 2021
Bagikan :

Gambar desain Masjid Syekh Ajlin di Gaza, Palestina (Foto: Instagram @wakafsalman.itb)

Uzone.id - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, yang dikenal sebagai arsitek ulung, telah diminta oleh warga Gaza, Palestina, untuk mendesain sebuah masjid dan sekaligus melakukan menggalang dana.

Ridwan sendiri punya empat pilihan desain yang dia berikan. Namun desain yang dipilih warga Gaja adalah masjid dengan desain bangunan yang kelihatannya futuristis. Bahkan, banyak netizen yang menyamakannya dengan desain PlayStasion 5 (PS5) milik Sony.

"Ada 3 struktur di depan yang mencerminkan filosofi Habluminallah, Habluminannas dan Hablumminalalam," Ridwan menjelaskan filosofi pada tiga bangunan masjid yang mirip PS5 itu.

Netizen ada yang berkomentar lucu bahwa Ridwan tidak diberi izin oleh istri untuk membeli PS5, sehingga membuat desain bangunan masjid mirip PS5. Selain itu, banyak komentar lainnya yang menggelitik.

Mantan Wali Kota Bandung itu pun akhirnya membalas komentar netizen tersebut melalui akun Instagram @ridwankamil, milik Ridwan. Menurutnya, komentar yang disampaikan oleh netizen hal yang lumrah.

Bahkan, kata Ridwan, ibu-ibu ada yang menyebutnya mirip termos di dapur. Ada juga yang bilang mirip mantel musim dingin. 

“TIDAK DIBERI IJIN BELI PS5 OLEH ISTRINYA, SEORANG GUBERNUR NEKAT MEMBANGUN MASJID”

Lucu-lucu komentar netizen terkait desain saya untuk Masjid Syekh Ajlin di Gaza Palestina.

Itu adahal hal lumrah dalam teori persepsi bentuk, karena kita selalu akan menghubungkan sebuah bentuk dengan memori dan kebiasaan kita. Setelah netizen nyebut mirip PS5 , ada ibu-ibu nyebut seperti termos di dapurnya, ada yang bilang mirip mantel musim dingin.

Bebas sih menafsir. Jadi menurut kamu ini mirip apa lagi?" tulis Ridwan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Ridwan Kamil (@ridwankamil)

Peletakan Batu Pertama

Ridwan telah melakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Syekh Ajlin di Gaza, Palestina, melalui virtual dari Gedung Pakuan, Bandung, pada Rabu (7/4/2021).

Bangunan masjid tersebut dibangun kembali setelah tujuh tahun lalu hancur akibat serangan Israel.

Ridwan sendiri ditunjuk jadi arsitek pembangunan Masjid Syekh Ajlin atas permintaan lembaga Aman Palestin.

Pada peletakan batu pertama, Ridwan menjelaskan bahwa masjid yang dirancangnya itu menyimbolkan kemajuan pada zaman sekarang, sesuai keinginan masyarakat setempat dan penggagas.

Menurutnya, struktur tertinggi bangunan berada di tengah punya filosofi habluminallah. Sedangkan bangunan di kiri dan kanannya punya filosofi hablumminannas dan hablumminalalam.

Artnya, kata Ridwan, makna kehidupan manusia harus seimbang dalam hubungan kepada Allah, manusia dan mencintai alam.

Dilaporkan, ada 72 masjid yang hancur pada tahun 2014 akibat peperangan. Sejak Masjid Syeikh Ajlin hancur, warga Muslim beribadah di bawah tenda dan beralaskan puing-puing reruntuhan.

Masjid Syeikh Ajlin dibangun dengan melibatkan Pemerintah Daerah Provinsi Jabar, Aman Palestin Indonesia, Bank Syariah Indonesia, Wakaf Salman ITB, dan lainnya.

Ridwan menuturkan, pembangunan Masjid Syeikh Ajlin direncanakan rampung dalam 14 bulan.

populerRelated Article