Home
/
Technology

Rilis Smartphone Baru, Nokia Pede Bisa Gaet ‘Generasi iPhone’

Rilis Smartphone Baru, Nokia Pede Bisa Gaet ‘Generasi iPhone’

-

Hani Nur Fajrina15 February 2018
Bagikan :

Uzone.id -- Siapa yang tidak kenal brand Nokia? Generasi yang besar di era akhir 1990an sampai 2000an pasti fasih banget dengan segala ponsel fitur terbaru Nokia.

Dari zaman Nokia 3310, 8210, 8250 yang layarnya masih monophonic, lanjut ke era 3650, 6600, 7600 yang sudah berwarna dan lengkap dengan kamera. Rasanya bahagia banget punya ponsel canggih pada masanya.

Tapi kamu sadar tidak? Tidak ada yang lebih membahagiakan dari perasaan beruntung bahwa generasi kita pernah mengalami fase tersebut. Tidak seperti generasi kekinian di mana mereka tumbuh ketika internet sudah cukup maju. Generasi di mana brand ponsel ternama yang mereka tahu adalah Apple atau Samsung.

Preview

Hal ini menjadi salah satu yang menarik untuk ditanyakan kepada pihak Nokia yang ternyata, masih saja getol merilis ponsel. Tentu saja mengikuti zaman, yakni ponsel pintar alias smartphone, bukan lagi feature phone.

Nokia yang kini lisensi ponselnya dipegang oleh HMD Global ini baru meluncurkan smartphone flagshipnya, Nokia 8.

Bukan sembarang ponsel, Nokia 8 berupaya mengikuti apa yang selama ini digemari oleh kaum milenial. Perusahaan asal Finlandia ini menyajikan dual camera di bagian belakang dengan resolusi 13MP. Pun begitu dengan kamera depannya, 13MP juga.

“Orang ketika membeli barang, dalam hal ini ponsel pintar, ada beberapa hal yang mereka perhatikan. Harga, brand, dan OS,” ungkap Mark Trundle, Country Manager HMD Global untuk Indonesia pada Selasa (13/2).

Ia melanjutkan, “bagi para orangtua dari kaum remaja yang masih terbilang muda atau yang Anda bilang tumbuh dengan brand seperti iPhone itu, mereka pasti akan lebih nyaman membelikan ponsel aman yang menggunakan OS Android murni seperti Nokia ini.”

Menurut Trundle, sistem operasi berbasis Android selalu menyediakan update secara berkala, sehingga tingkat keamanannya dapat terjaga.

“Para milenial super muda jadi tetap aman kalau mau download aplikasi game sampai media sosial,” tambahnya.

Preview

Selain itu, Nokia 8 juga berusaha menjawab kebutuhan kaum milenial melalui fitur dual sight yang ada di kameranya. Fitur ini diklaim sebagai yang pertama di dunia.

Dual Sight memungkinkan kamu untuk berfoto atau merekam video menggunakan kamera depan dan belakang secara bersamaan. Jadi, dalam satu layar ponsel ada dua frame.

“Fitur ini menarik sekali. Dapat dimanfaatkan untuk mengabadikan berbagai momen kekinian dan layaknya kaum milenial, pasti akan mereka upload di medsos. Untuk video yang bertema reaction juga seru,” kata Trundle lagi.

Kalau kamu penasaran, kamera Nokia 8 ini dilapisi ZEISS optics, dengan resolusi 13MP (RGB + OIS) dan 13MP monochrome untuk bagian belakang. Kamera depannya juga sama, resolusi 13MP dengan flash.

Karena baru dirilis, Nokia 8 ini siap dijual di Lazada pada 15 Februari besok dengan harga Rp6,499 juta.

Soal dapur pacu, Nokia 8 ditenagai chipset Qualcomm Snapdragin 835 Mobile Platform MSM8998 (Quad core 2.36 GHz dan Quad core 1.9 GHz).

Layarnya tak kalajh besar. Ia berukuran 5,3 inci IPS LCD QHD dengan teknologi 2,5D Glass. Kapasitas memori internalnya 64GB dengan slot eksternal kartu MicrsoSD.


populerRelated Article