Sponsored
Home
/
News

Rupiah Diprediksi Terus Menguat

Rupiah Diprediksi Terus Menguat
Preview
Tempo12 April 2016
Bagikan :
Preview
| April 12, 2016 09:47 am

Dolar Amerika negatif adalah menguatnya nilai tukar Yen.

Kepala Riset NH Korindo Securities Indonesia Reza Priyambada memprediksi nilai tukar rupiah akan melaju positif hari ini. Dia memprediksi batas atas nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika berada pada level 13.165 dan batas bawah di level 13.120.

“Di tengah pelemahan laju IHSG akibat aksi jual saham-saham big caps, terutama perbankan, laju rupiah masih melanjutkan pergerakan positif,” kata Reza, Selasa, 12 April 2016.

Menurut Reza, salah satu penyebab dolar Amerika negatif adalah menguatnya nilai tukar yen. Keinginan pemerintah Jepang untuk melakukan intervensi terhadap yen tidak mengurangi lajunya yang tetap menguat.

Sementara rupiah, kata dia, menguat karena harga komoditas global yang naik. “Diharapkan kondisi ini dapat kembali berlanjut dan tidak dimanfaatkan untuk profit taking untuk menjaga tren penguatan rupiah,” kata dia.

Namun, Reza meminta pelaku pasar tetap mencermati sentimen yang ada terhadap laju rupiah. Adapun kemarin Bank Indonesia mengumumkan kurs tengah rupiah ditutup pada level 13.134, melaju positif dari Jumat lalu yang berada pada level 13.169.

BAGUS PRASETIYO

Berita Terkait:

 
populerRelated Article