Saingan Baru Galaxy S22, Ini 4 Fitur Unggulan OPPO Find X5
Foto: OPPO Find X5 (dok. OPPO)
Uzone.id - Bulan Februari bisa dibilang sebagai ‘bulannya smartphone flagship’. Berbagai smartphone kelas atas diluncurkan di bulan ini, mulai dari Samsung Galaxy S22 series, Huawei P50 Pro, dan sebagai penutup, ada OPPO Find X5.
OPPO Find X5 merupakan penerus dari Find X3 yang diluncurkan pada tahun 2021 lalu. OPPO menghindari penamaan yang mengandung angka ‘4’ karena dipercaya akan membawa sial menurut mitos di China.Kabarnya, OPPO Find X5 ini hadir untuk menyaingi Samsung Galaxy S22 yang kini sedang mendominasi pasar di segmen flagship.
Seri ini hadir dengan peningkatan penting pada image processing, teknologi baterai dan tentunya kamera. OPPO menghadirkan dua versi dari seri ini, versi OPPO Find X5 dan Find X5 Pro.
Untuk melihat lebih jauh mengenai fitur-fitur unggulan dari OPPO Find X5, berikut 4 keunggulan yang patut kalian pertimbangkan mengenai smartphone flagship terbaru dari OPPO ini.
Desain mulus dan futuristik
Menurut klaim dari OPPO, Find X5 series memiliki desain futuristik yang terinspirasi dari pesawat luar angkasa. Kok bisa?
OPPO Find X5 hadir dengan desain futuristik dengan tampilan premium. Desain ‘spaceship’ dari smartphone ini terlihat dari bodi melengkung dan memiliki tonjolan halus mirip ‘bulan’ di kamera belakangnya.
Selain itu, material premium ultra-resistant ceramic ini memiliki kaca pelindung hitam di bagian atas lensa kameranya, menampilkan elemen kemahiran intergalaksi. Pembuatan material ini memakan waktu lebih dari 168 jam yang bisa tahan terhadap cipratan air dan debu. Material ini juga ‘dipanggang’ dalam suhu lebih dari 1000 derajat celcius.
Dikutip dari Cnet, Sabtu, (26/02/2022), bagian depannya didukung Gorilla Glass Victus paling keras dari Corning.
Prosesor powerful
Sama seperti Samsung Galaxy S22 series, OPPO Find X5 memiliki prosesor dari Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1.
Dengan prosesor ini, pengguna bisa menggunakan Find X5 untuk berbagai aktivitas dari yang ringan hingga berat seperti main game tanpa kendala.
Selain itu, kinerja prosesor yang ngebut ini dikombinasikan dengan RAM lega 12GB dan penyimpanan 265GB yang memungkinkan pengguna untuk menyimpan berbagai aplikasi tanpa takut ngelag dan gampang penuh.
Baterai awet, waktu nge-charge singkat
OPPO Find X5 Pro hadir dengan kapasitas baterai besar 5000mAh dengan fast charging 80W yang diklaim bisa mengisi daya 50 persen hanya dalam waktu 12 menit saja dan memiliki masa baterai lebih awet, bisa seharian penuh.
Ini merupakan peningkatan dari pendahulunya dimana kapasitas dan masa baterai Find X3 dianggap tak terlalu mengesankan.
Kamera dan kemitraan OPPO dengan Hasselblad
OPPO bekerja sama dengan raksasa kamera Hasselblad untuk kameranya, kamera dari Hasselblad ini dapat dirasakan di bagian tombol shutter dan juga suara yang dihasilkan. Ada juga beberapa efek dan fitur eksklusif dari raksasa kamera ini di OPPO Find X5.
Find X5 series memiliki 3 kamera belakang dan satu kamera selfie. Kedua varian memiliki kamera dengan sensor IMX766 dan OIS pada kamera wide nya.
Kedua varian memiliki 3 sistem kamera belakang, yaitu kamera utama (wide) 50MP, f/1.7, kamera telephoto 13MP dan kamera ultrawide angle 50MP. Sedangkan untuk kamera depannya, OPPO menyematkan kamera depan (wide) 32MP.
Fitur animasi di layar on-display
Oppo Find X5 Pro memiliki opsi tampilan always-on, yang akan menampilkan informasi sekilas seperti waktu, tanggal, dan ikon untuk setiap notifikasi baru.
Dengan ColorOS 12.1, pengguna akan mendapat fitur ‘Omoji’ yang bisa mengikuti struktur dan penggerakan wajah pengguna. Omoji ini bisa dimunculkan di display always-on dengan berbagai gaya, seperti potret siluet, teks, pola abstrak, dan gambar lainnya.
Kalian bisa memiliki animasi dari wajah kalian atau orang lain untuk ditampilkan pada layar always-on dengan memilih gambar di galeri, lalu Find X5 akan mengubahnya menjadi kartun dan animasi.