Sama Buatan Indonesia, Apa Sih Bedanya Wuling Almaz vs Chevrolet Captiva?
Uzone.id - Wuling Indonesia baru aja melakukan ekspor SUV andalannya Almaz, namun dala wujud Chevrolet Captiva.
Sebagai permulaan, ada tiga negara yakni Thailand, Brunei, dan Fiji. Di negara tujuan mobil tersebut berlabel Chevrolet.Pastinya, ada penyesuaian khusus dari kedua mobil yang sebenernya kembaran itu.
VIDEO Test Drive Mobil Listrik Wuling E100:
Presiden Direktur Presiden Direktur PT SGMW Motor Indonesia, Xu Feiyun menyebut ada beberapa penyesuaian produk untuk negara yang menjadi tujuan ekspor.
"Setiap kali kita membuat produk baru termasuk yang diekspor ke Thailand, kita memenuhi kebutuhan pasar di Thailand," kata Xun Feiyun.
Tapi itu kan soal produk terkait dengan kebutuhan dan regulasi negara tujuan ekspor.
Kalau mobilnya sendiri, apa sih bedanya antara Wuling Almaz vs Chevrolet Captiva, selain tentunya emblem mereknya?
Soalnya, secara tampang, itu mirip banget dan bahkan, kalau gak ada logonya, orang sulit buat membedakan antara Wuling dan Chevrolet.
"Kurang lebih hampir sama, karena ini platform Global dimana dengan model yang sama pasti ada beda sedikit termasuk logo juga," kata Xun Feiyun.
Sementara fitur khas Wuling Almaz yang baru, yakni WIND (Wuling Command Indonesia) dipastikan gak bakalan ada di Captiva.
Selain itu, menurut Product Planning Wuling Motors Indonesia Danang Wiratmoko, mengatakan, defoger gak ada di Captiva.
Semuanya didasarkan pada kebutuhan dan regulasi tiap-tiap negara, karena kalau secara produk, antar Wuling dan Chevrolet gak dibedakan.