Home
/
Technology

Schneider Electric Gandeng Microsoft Genjot IoT

Schneider Electric Gandeng Microsoft Genjot IoT

indotelko.com09 May 2017
Bagikan :

Preview
Schneider Electric, perusahaan global spesialis di bidang manajemen energi dan automasi, mengumumkan langkah besar dalam kolaborasinya dengan Microsoft Corp.

Langkah ini secara signifikan meningkatkan kemampuan kedua perusahaan dalam menawarkan solusi untuk organisasi dari banyak industri.

Pelanggan kini dapat mengakses beberapa aplikasi berbasis cloud dari EcoStruxure milik Schneider dengan memanfaatkan kemampuan penuh platform cloud Azure, termasuk kemampuan next-generation seperti mixed reality (penggabungan dunia nyata dan dunia virtual), untuk menghadirkan kemampuan terdepan dalam hal pengambilan keputusan, produktivitas dan efisiensi.

Dua pemimpin industri ini akan mengakselerasi penyediaan solusi IoT berbasis cloud untuk semua segmen end user Schneider Electric, menggabungkan pengalaman Microsoft di industri cloud dengan kepiawaian Schneider Electric dalam hal pengelolaan listrik, pabrik, mesin, bangunan, data center dan grid sehingga memungkinkan perusahaan dari berbagai pasar untuk menggunakan IoT sebagai faktor pembeda yang akan membantu mereka memenangkan persaingan.

Solusi ini meliputi beberapa aplikasi berbasis cloud yang tersedia saat ini untuk mendorong optimalisasi pada pabrik, bangunan, sumber daya manusia dan aset milik perusahaan, serta pengembangan lainnya yang sedang dipersiapkan untuk diluncurkan di akhir tahun ini dan di tahap-tahap selanjutnya.

Kombinasi yang solid antara software industrial dari Schneider Electric dan Azure telah memungkinkan pelanggannya, seperti Seminole Country Florida, memobilisasi solusi big data untuk diimplementasikan di lapangan.

Seminole County telah secara drastis meningkatkan kemampuannya untuk memastikan air minum yang aman bagi lebih dari 440.000 penduduknya dengan cara memudahkan manajer pabrik dan operator melihat data pabrik pada telepon genggam dan tablet mereka, serta menerima data operasional yang kritikal dalam hitungan menit.

"Dengan menggabungkan kekuatan kedua perusahaan, kami dapat terus menjadikan IoT sebagai sebuah nilai tambah dengan memberikan hasil bisnis yang nyata, terukur, dan memungkinkan pelanggan untuk memanfaatkan data baru, mendapatkan insight yang lebih luas, sekaligus mengedepankan transformasi digital di dalam organisasi mereka," terang Executive Vice President, IoT and Digital Transformation, Schneider Electric Cyril Perducat, dalam rilisnya, kemarin.  

"Kami sangat senang dengan kehadiran Schneider Electric dan Microsoft di acara Hannover Messe tahun ini. Arsitektur EcoStruxure adalah contoh yang sangat baik tentang bagaimana secara bersama-sama, kita dapat memberikan pelanggan kemampuan lebih untuk mencapai hasil yang ingin mereka tuju," kata  General Manager of Worldwide Manufacturing and Resources at Microsoft Caglayan Arkan.

Desain arsitektur EcoStruxure yang terbuka dan interoperable, disertai kekuatan komputasi Azure akan melengkapi perusahaan di sektor industrial dengan solusi analitik, pemeliharaan dan pelatihan terdepan yang mudah diintegrasikan, serta membantu manajer operasional dan pemeliharaan dengan kemampuan mixed reality terbaru.

Mixed reality menawarkan pengalaman yang lebih baik dengan konteks hologram digital yang disertai dengan tindakan-tindakan preskriptif yang didesain untuk mencapai tujuan.

Schneider Electric akan terus mengembangkan teknologi HoloLens ke dalam proses perancangan dan simulasi solusi pengelolaan aset perusahaan untuk membawa kemampuan mixed reality ke dalam pemeliharaan alat dan proses industrial, kinerja aset dan pelatihan.

Dikembangkan sebagai bagian dari solusi EcoStruxure untuk sektor industrial, kemampuan ini secara signifikan meningkatkan keselamatan dan kinerja personil.

HoloLens juga membawa perubahan nyata pada hasil pelatihan dengan memberikan pengalaman mendalam yang menghadapkan personil ke situasi dan lingkungan interaktif dan simulatif sehingga mereka dapat mengambil keputusan operasional dan memahami berbagai jenis proses sebelum berinteraksi di dunia nyata.

Fitur ini secara drastis akan mengurangi waktu yang dibutuhkan untuk mencapai kompetensi, kesalahan di lapangan, serta memungkinkan pemeliharaan yang bersifat lebih proaktif dan prediktif.

Kerjasama ini dibangun atas dasar kemampuan Schneider Electric dan Microsoft dalam mendorong solusi analitik mutakhir, dan merupakan bagian dari strategi Schneider Electric untuk membangun ekosistem beranggotakan para pemimpin industri untuk memajukan dan mengembangkan solusi arsitektur EcoStruxure.

EcoStruxure adalah sistem arsitektur yang terbuka, interoperable, serta IoT-enabled yang memberikan nilai lebih dalam hal keamanan, keandalan, efisiensi, keberlanjutan, dan konektivitas bagi pelanggan.

EcoStruxure memanfaatkan teknologi IoT, mobilitas, penginderaan, cloud, analitik, dan keamanan dunia maya untuk menghadirkan inovasi di setiap level termasuk produk terkoneksi, edge control, aplikasi, dan analytics & services.

EcoStruxure telah digunakan di lebih dari 450.000 instalasi, dengan dukungan 9.000 sistem integrator, yang menghubungkan lebih dari 1 miliar perangkat.(ak) 

populerRelated Article