Selama Natal, Ternyata Netizen Sibuk Download TikTok
Uzone.id - Aplikasi video pendek TikTok terus menunjukkan dominasinya secara global. Setelah menjadi situs paling populer di tahun 2021, TikTok dilaporkan sebagai aplikasi yang paling banyak di download selama Hari Natal 2021.
Menurut data mobile dan analisis yang dibagikan oleh App Annie, TikTok menduduki peringkat pertama sebagai aplikasi yang paling banyak di download selama Hari Natal.Baca juga: Kaleidoskop 2021: Makin Hari, Instagram Makin Mirip TikTok
Jumlah unduhan secara global pada tanggal 25 Desember lalu diperkirakan berasal dari iOS dan juga Google Play Store.
Foto: App Annie 2021 (Dok. Gizmochina)
Selain TikTok, media sosial seperti Instagram, Facebook, WhatsApp juga masuk dalam 5 besar aplikasi yang paling banyak diunduh.
Dikutip dari Gizmochina, App Annie mencatat bahwa peringkat tersebut berdasarkan pada unduhan dan pengeluaran konsumen. Laporan ini juga merupakan gabungan dari unduhan iOS dan Google Play Store, sedangkan di China, App Annie hanya menggunakan data iOS saja.
Selain aplikasi, beberapa game juga memuncaki peringkat game yang paling banyak diunduh pada Hari Natal menurut data App Annie.
Baca juga: Fakta Seputar Tren Maut ‘Blackout Challenge’ di TikTok
Game Brain Story: Tricky Puzzle menjadi pemimpin, kemudian disusul oleh game Poppy Rope, Subway Surfers, Free Fire, dan ROBLOX.
Laporan ini juga menyertakan daftar aplikasi berdasarkan negara masing-masing. Beberapa aplikasi seperti Oculus, HBO Max, Disney+, Veve, Fitbit, dan Roblox masuk dalam daftar aplikasi yang paling banyak di download di seluruh negeri pada 25 Desember lalu.