Seorang Kakek Ciptakan SUV Bermesin Uap
Seunit Land Rover Defender yang sudah berusia setengah abad berhasil disulap menjadi kendaraan pertanian bertenaga batu bara, layaknya sebuah lokomotif.
Adalah Frank Rothwell, seorang kakek berusia 67 tahun yang sukses mengubah Land Rover 88 produksi tahun 1948. Ia menebus mobil kebanggaan rakyat Inggris ini dari sebuah perusahaan manufaktur dengan harga 5.650 dolar Amerika atau Rp 74,5 juta (dikonversikan dengan kurs 1 dolar Amerika = Rp 13.191 per 1 Januari 2018).Meski awalanya tak mendapat restu dari isteri, kakek asal Manchester, Inggris, ini mengubah Land Rover tersebut dengan dalih menyenangkan sang cucu.
Rothwell menamakan Land Rover ini dengan sebutan all-wheel drive trophy truck. Secara kinerja, pastinya trophy truck ini benar-benar berbeda dengan Land Rover yang bermesin bensin.
Karena menggunakan baru bara, mesin yang tersemat akan memanaskan air sehingga menjadi uap. Lalu kemudian, tekanan dari uap itu lah yang nantinya akan menggerakan mesin yang kemudian diteruskan rodanya.
Tak hanya itu, pada bagian grille, tersemat boiler layaknya sebuah lokomotif yang dilengkapi dengan lencana Land Rover dan cerobong asap yang berfungsi untuk mengeluarkan asap batu bara. Menurut Rothwell, SUV ini bisa dipacu dengan kecepatan maksimum 24 km/jam.
Adapun, dia menghabiskan setidaknya 34 ribu dolar Amerika atau Rp 448 juta untuk merealisasikan Land Rover bermesin uap dengan waktu pengerjaan selama 400 jam.
“Saya pikir ini sangat baik bagi anak-anak zaman sekarang untuk melakukan hal-hal seperti menyalakan api dan menggunakan batu bara. Karena anak-anak zaman sekarang tidak memiliki cukup akses untuk bereksperimen akan teknologi seperti ini,” ungkap Rothwell.