Home
/
Automotive
Simak Harga Motor Off-Road Idaman Bulan Ini
Otomania16 September 2016
Bagikan :
Preview
Bagi para biker penggemar petualang, model motor trail atau offroad sudah pasti jadi idaman. Posturnya yang tinggi bisa untuk melibas beragam medan jalan yang disediakan alam.
Model offroad ini juga bisa digunakan sehari-hari. Jamak dilihat di perkotaan model motor seperti ini yang menggunakan ban semi offroad untuk aspal dan non aspal lalu lalang dengan gayanya sendiri.
Harga sepeda motor trail bulan September 2016 tidak banyak berubah. Kawasaki menawarkan variasi warna baru pada model KLX 150 miliknya dengan perubahan harga sekitar Rp 500 ribu sampai Rp 1 juta di beberapa model dibandingkan catatan harga Otomania Mei 2016.
Viar, merek lokal Indonesia, masih menawarkan enam varian andalan untuk pehobi motorcross. Perubahan harga Rp 500 ribu diterapkan pada model Cross X 150 dan 100.
Merek premium KTM dan Husqavarna sudah memberikan harga untuk model tahun 2017. Kedua merek yang sudah terkenal dengan produk motor garuk tanah ini menawarkan mesin 2-tak dan 4-tak dengan model motorcross, enduro serta super moto yang dapat dipilih calon konsumen.
Berita Terkait:
- Bagaimana memilih "Winch untuk Mobil Offroad"
- Siapkan Ini, Sebelum "Offroad" Akhir Pekan
- Jangan Sembarang "Blusukan Naik Motor Offroad"
Simak harga motor offroad September 2016 yang sudah dikumpulkan dari berbagai sumber.
Kawasaki
KLX
Rp 27.700.000
KLX 150
Rp.35.900.000
KLX 150 BF
Rp 30.900.000
KLX 150 BF
Rp 32.500.000
KLX 150 BF New Color
Rp.33.000.000
D-Tracker SE 150
Rp.31.500.000
D-Tracker 150
Rp.30.000.000
D Tracker X 250
Rp63.400.000
KSR Pro
Rp 27.200.000
KSR
Rp 23.900.000
KX 250 F
Rp 88.900.000
KX 85
Rp 54.900.000
KX 65
Rp 36.900.000
KLX 250 S
Rp 65.600.000
Viar
Cross X 250 SE
Rp 34.630.000
Cross X 200 GT
Rp 22.780.000
Cross X 150
Rp 17.143.000
Cross X 150 SF
Rp 16.490.000
Cross X 100 minitrail
Rp 9.780.000
Cross X 70 minitrail
Rp 8.000.000
KTM
50 SX
Rp 65,000,000
65 SX
Rp 79,000,000
85 SX 17/14
Rp 85,000,000
85 SX 19/16
Rp 85.000.000
125 SX
Rp 119.000.000
150 SX
Rp 121.000.000
250 SX
Rp 133.000.000
250 SX-F
Rp 130,000,000
350 SX-F
Rp 137,000,000
450 SX-F
Rp 141.000.000
125 XC-W
Rp 123.000.000
150 XC – W US Spec
Rp 124.000.000
250 EXC Six-Days
Rp 139.000.000
300 EXC Six-Days
Rp 150.000.000
250 EXC-F SD
Rp 152.000.000
350 EXC-F SD
Rp 159.000.000
450 EXC-F SD
Rp 162.500.000
500 EXC-F SD
Rp 164.500.000
FREERIDE 250 R
Rp 119.000.000
FREERIDE 350
Rp 130.000.000
Husqavarna
TC 85 17/14
Rp 85.000.000
TC 85 19/16
Rp 85.000.000
TC 125
Rp 121.000.000
TC 250
Rp 131.000.000
FC 250
Rp 132,000,000
FC 350
Rp 139.000.000
FC 450
Rp 143.000.000
TE 150
Rp 126,000,000
TE 250
Rp 139,000,000
TE 300
Rp 146.000.000
FE 250
Rp 150,000,000
FE 350
Rp 157,500,000
FE 450
Rp 162,500,000
FE 501
Rp 164,500,000
TX 125
Rp 125.000.000
TX 300
Rp 142.000.000
FX 350
Rp 142.000.000
FX 450
Rp 145.000.000
FS 450
Rp 159.000.000
*harga dapat berubah sewaktu-waktu
*harga berbeda di setiap wilayah
Copyright Kompas.com
Sponsored
Review
Related Article