Home
/
Gadget

Spesifikasi Infinix XPad Bocor, Tablet 11 Inci Ditenagai Helio G99

Spesifikasi Infinix XPad Bocor, Tablet 11 Inci Ditenagai Helio G99
Muhammad Faisal Hadi Putra02 August 2024
Bagikan :

Uzone.id - Beberapa waktu lalu, Infinix XPad terpantau muncul di situs TKDN Kementerian Perindustrian (Kemenperin) dan e-Sertifikasi Postel Ditjen SDPPI Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo). Kini, bocoran spesifikasi tablet pertama Infinix tersebut pun beredar, lengkap dengan render desainnya.

Tablet ini hadir dalam tiga opsi warna, Blue, Gray, dan Gold. Seluruh warna mengusung desain dual-tone dengan area sekitar kamera yang dibuat bertekstur seperti metal. 

Terlihat pula, form factor Infinix XPad cukup besar dengan bentangan layar seluas 11 inci. Bodinya terlihat agak kaku dengan tepian yang dibuat menyiku, plus bentuk kameranya yang dibuat persegi sebagai rumah bagi dua kamera 12 MP dan 8 MP serta satu LED flash.

Layar 11 inci dari tablet ini beresolusi Full HD+ dengan refresh rate 90Hz. Layarnya dikelilingi bezel yang cukup tebal, persis pada sebelah kiri layar (atau posisi atas bila landscape) ada kamera selfie 8 MP.

Preview

Infinix XPad ditenagai prosesor MediaTek Helio G99 Ultimate, chipset yang dirancang khusus untuk perangkat Infinix. System on chip (SoC) ini disandingkan dengan RAM 4 GB dan penyimpanan 256 GB yang dapat diperluas dengan microSD sampai 1 TB.

Dayanya ditopang baterai dengan kapasitas 7.000 mAh yang belum diketahui apakah mendukung fast charging atau tidak. Sistem operasinya XOS terbaru berbasis Android 14 yang disesuaikan untuk layar yang lebih besar.

Menariknya, seperti dikutip dari GSMArena, Infinix XPad hanya mendukung jaringan WiFi saja tanpa konektivitas data seluler. Agak berbeda dengan temuan tim Uzone.id dimana tablet ini telah mengantongi izin TKDN yang menyantumkan dukungan 4G LTE. 

Preview

Belum ada info mengenai bocoran harganya nanti. Namun melihat spesifikasi yang diusungnya, sudah pasti tablet ini menyuguhkan performa yang andal dengan harga yang bersaing, mirip-mirip tablet murah yang dijual Redmi, Poco, bahkan Samsung. 

Dan belum jelas juga kapan tablet pertama Infinix ini akan dirilis. Harusnya, Infinix Xpad ini akan meluncur resmi dalam beberapa minggu ke depan.

populerRelated Article