Home
/
Automotive

Suara Imut Moge Terjangkau Harley-Davidson X440 yang Dijual Rp40 Jutaan

Suara Imut Moge Terjangkau Harley-Davidson X440 yang Dijual Rp40 Jutaan
Brian Priambudi27 June 2023
Bagikan :

Uzone.id - Harley-Davidson akan meluncurkan moge baru di India pada tanggal 3 Juli 2023 mendatang. Motor ini merupakan hasil kerjasama antara Harley-Davidson dan Hero MotoCorp yang akan mengusung nama X440.

Menariknya, motor ini akan menjadi model paling murah dari Harley-Davidson dan akan dibanderol mulai Rp49 jutaan.

Harley-Davidson India pun merilis teaser menjelang penjualan X440 tersebut. Namun semua gambaran sebuah Harley-Davidson benar-benar sirna dari model terbaru dan termurah X440 ini.

Mulai dari desainnya yang kecil dan bergaya seperti sebuah tracker, Harley-Davidson X440 ini juga memiliki suara yang terbilang tidak terlalu menggelegar. Tidak seperti Harley-Davidson yang dikenal sejak lama memiliki suara yang keras bahkan dalam kondisi standarnya.

Dari video berdurasi singkat ini, terlihat Harley-Davidson X440 digunakan di daerah pegunungan. Bahkan tidak ditunjukkan performa atau fitur yang diberikan oleh moge paling kecil dari Harley-Davidson tersebut.

Buat yang penasaran, bisa tonton video di bawah ini.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Harley-Davidson India (@harleydavidson_india)

Perlu diketahui, Harley-Davidson X440 sudah dipublikasikan sejak beberapa bulan lalu. Namun jika melihat teaser, motor tersebut sedikit berbeda meskipun secara konsep besar masih sama.

Sedikit bocoran, Harley-Davidson X440 memiliki desain yang masih terinspirasi dari XR 1200. Motor tersebut akan menjadi penantang berat motor kelas menengah buatan Royal Enfield dan Benelli.

Tidak banyak fitur yang diberikan oleh Harley-Davidson X440, di antaranya adalah lampu LED, panel instrumen digital, koneksi gawai pintar, dan rem dengan ABS ganda.

Dari segi mesin, Harley-Davidson X440 menggunakan mesin 440 cc 2-silinder yang menghasilkan tenaga maksimal 35 bhp dan torsi 30 Nm. Tenaga tersebut disalurkan ke roda belakang menggunakan transmisi manual enam-percepatan.

populerRelated Article