Home
/
Automotive

Subsidi BBM Bodong jadi Trending, jadi Batal Naik Harga Nih?

Subsidi BBM Bodong jadi Trending, jadi Batal Naik Harga Nih?

ilustrasi harga bbm terbaru yang masih di wacanakan (Ist)

Bagja Pratama29 August 2022
Bagikan :

Uzone.id - Pagi ini warga Twitter menggemuruhkan hastag #SubsidiBBMBodong sebagai bentuk ketidak setujuan mereka terhadap rencana pemerintah menaikkan harga BBM subsidi.

Hastag #SubsidiBBMBodong pun jadi trending topic dan bertengger di posisi ke enam sejak pagi ini.

Seperti kita tau, beberapa waktu terakhir ini, pemerintah mulai mewacanakan untuk menaikkan harga BBM subsidi, khususnya Pertalite dan Solar. 

Alasannya, kenaikan harga BBM subisdi tersebut untuk mengurangi anggaran negara yang bakal habis hanya untuk mensubsidi BBM sebesar ratusan triliun.

Nah, warganet pun pada bersuara dan kebanyakan dari mereka menolak rencana pemerintah menaikkan harga BBM subsidi.

Salah satu akun menyuarakan kalau negara bangkrut bukan karena subisi untuk rakyat, tapi karena korupsi pejabat.

Apakah cuitan-cuitan warganet yang menentang kenaikan harga BBM ini bakal kembali punya power seperti yang sudah-sudah? Seperti misalnya menahan rencana kenaikan tarif Ojol yang diundur berkali-kali.

Apapun alasan pemerintah, siapapun warga negaranya, pastinya bakal mau membeli harga BBM kualitas terbaik tapi dengan harga murah.

Nah, kalian setuju gak harga BBM subisi naik?

populerRelated Article