icon-category Sport

Tangan Lorenzo Masih Dibebat di Peluncuran Tim Honda

  • 24 Jan 2019 WIB
Bagikan :

Pergelangan tangan kiri Jorge Lorenzo masih dibebat di peluncuran tim Repsol Honda, Rabu (23/1) di Madrid, untuk berlaga di MotoGP 2019.

Lorenzo tetap hadir di peluncuran tersebut bersama rekan setimnya, Marc Marquez, meski baru saja mengalami kecelakaan.

Seperti dilansir dari Crash, ia mengalami cedera scaphoid atau retak tulang pergelangan tangan kiri lantaran tergelincir saat berlatih di Italia bersama motor barunya.

Tangan Lorenzo Masih Dibebat di Peluncuran Tim HondaPeluncuran tim Repsol Honda dihadiri Marc Marquez dan Jorge Lorenzo. (REUTERS/Susana Vera)

Ia sempat diragukan untuk ada di acara peluncuran tersebut. Namun, mantan pebalap Ducati itu tetap hadir dalam acara peluncuran tim Honda untuk MotoGP 2019.

Dalam peluncuran tersebut, nyaris tak ada perubahan dari desain motor Honda pada peluncuran tim yang ke-25 kalinya itu. Warna oranye kembali lebih banyak mendominasi motor yang akan ditunggangi duet pebalap Spanyol, Marquez dan Lorenzo.

Begitu pula kuning menjadi warna kedua yang mendominasi, ditambah setrip putih di badan motor.

Perubahan yang terjadi hanya nomor kepala motor yang berganti dari 23 menjadi 99 yang merupakan milik Lorenzo. Nomor 23 merupakan milik pebalap sebelumnya Dani Pedrosa. Sedangkan Marquez tetap dengan nomor 99.

Lorenzo menjelaskan penyebab kecelakaan yang dialaminya dalam latihan tersebut.

"[Kecelakaan] itu di motor. Itu merupakan hari pertama mengendarai motor itu, membalap di trek yang kotor di Italia. Dan iya, itu terjadi sangat cepat karena satu kesalahan tidak memeriksa terlebih dahulu treknya. Di beberapa bagian masih terdapat lumpur," ucap Lorenzo kepada Crash.

Berita Terkait

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini