icon-category Auto

Teka-Teki SUV Baru DFSK untuk Indonesia, Ini Bocorannya!

  • 17 Feb 2020 WIB
Bagikan :

Foto: Ist

Uzone.id - DFSK Indonesia memang masih sepi-sepi aja nih di awal tahun. Namun, bukan berarti mereka diam aja, karena sebuah SUV baru sedang dipersiapkan.

Indikasi kemunculan SUV baru dari DFSK pun semakin menguat ketika beberapa tenaga penjualnya mulai gerilya memberikan teaser-teaser di media sosial.

Memang, yang keliatan baru lampunya doang. Sebuah lampu yang kekinian dan jelas keliatan sudah mengusung LED projector. Namun, sedikit coakan pada bumpernya juga terlihat.

Baca juga: Kabar Baik, Beli Suzuki XL7 Tak Perlu Inden

Uzone.id pun melakukan penelusuran dan menemukan sesosok Dongfeng Fengon IX7 di Cina sana. Dongfeng sendiri menggunakan nama DFSK dan Fengon menggunakan nama Glory untuk pasar global, termasuk Indonesia.

Dongfeng IX7 sendiri, kalau melihat dari penampakannya mirip dengan Glory 580, hanya ada beberapa perbedaan secara detail pada desain dan layout eksteriornya.

alt-img

Apakah IX7 akan menjadi SUV baru dari DFSK? Bisa jadi, bisa juga enggak. Karena pada bocoran sebelumnya, DFSK sedang mempersiapkan SUV baru yang berbasis dari Glory 580 yang punya fitur khusus sehingga namanya ditambah i-Auto.

"Belum bisa bicara banyak, ditunggu aja," singkat PR and Digital Manager PT Sokonindo Automobile (DFSK) Arviane Dahniarny Bahar.

Ada dua kemungkinan yang bakal terjadi. Pertama, DFSK beneran menghadirkan SUV baru yang belum pernah ada sebelumnya, sehingga lineup SUV mereka jadi 3 di Indonesia, Glory 580, Glory 560 dan yang baru ini.

Kemungkinan kedua, bisa jadi itu adalah DFSK Glory i-Auto yang berbasis dari Glory 580 namun sudah dilakukan penyesuaian khusus sehingga layak menjadi lineup baru dari keluarga SUV DFSK Indonesia.

VIDEO Review Suzuki XL7, Ertiga Versi Crossover:

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini